Indonesia Positif

Kaur Umum Kecamatan Ligung dan Warga Palasah Puji Keberhasilan Bupati Majalengka

Sabtu, 18 Maret 2023 - 17:01 | 59.94k
Forum Kaur Umum Kecamatan Ligung, Kabupaten Majalengka bersama H Irfan Nur Alam. (FOTO: Jaja Sumarja/TIMES Indonesia)
Forum Kaur Umum Kecamatan Ligung, Kabupaten Majalengka bersama H Irfan Nur Alam. (FOTO: Jaja Sumarja/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MAJALENGKA – Forum Kaur Umum Kecamatan Ligung, Kabupaten Majalengka, memuji keberhasilan program-program pembangunan yang diwujudkan Pemkab Majalengka Jawa Barat, di bawah kepemimpinan Bupati Majalengka Karna Sobahi.

Pernyataan tersebut disampaikan para Kaur Umum Kecamatan Ligung pada saat bersilahturahmi dengan Panglima Lingkar Setia Karna (Laskar), H Irfan Nur Alam, Sabtu (18/3/2023)

"Program pembangunan berjalan baik dan memberikan manfaat bagi seluruh masyarakat serta mampu meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat Kabupaten Majalengka," ujar Ketua Koordinator Kaur Umum Kecamatan Ligung, Maman Sutarman.

Menurutnya, dimasa kepemimpinan Bupati Karna Sobahi kurang lebih empat tahun ini, dilihat dari kemajuan hingga pembangunan di Kabupaten Majalengka, banyak perubahan serta kemajuan yang dilakukan oleh pemimpin Majalengka, sehingga membawa kota berjuluk Angin lebih baik lagi.

"Sangat luar biasa, bisa kita lihat bersama-sama bagaimana perubahan dilakukan oleh Pak Bupati Majalengka. Sehingga kita bersama Forum Kaur Umum Kecamatan Ligung sepakat mendukung sepenuhnya Pak Karna Sobahi untuk melanjutkan kembali sebagai Bupati Majalengka, pada Pemilu 2024 mendatang," ucapnya.

Hal serupa juga diungkapkan Kepala Desa Palasah, Kecamatan Palasah, Kabupaten Majalengka, Surandi, bahwa dengan program-progam yang sudah direncanakan ataupun janji politik Bupati Majalengka, sudah hampir terealisasi di empat tahun masa kepemimpinannya.

Dia pun mengakui, selama ini sudah dirasakan seluruh masyarakat Desa Palasah, bahwa semenjak Karna Sobahi menjadi Bupati Majalengka banyak membantu masyarakat yang memang membutuhkan bantuan pemerintah.

Dirinya sangat bangga dan mengapresiasi kinerja Bupati Majalengka ini, bukan hanya janji politik saja, tapi sudah benar-benar menjalankan program Majalengka Raharja dan banyak menyerap aspirasi masyarakat secara langsung dan bisa diselesaikan oleh Pemkab Majalengka.

"Saya sangat apresiasi program Pemkab Majalengka dibawah tonggak Bupati Majalengka dan saya ikut merasakan bagaimana desa kami banyak terbantu, sehingga desa kami mengalami kemajuan yang lebih baik," ujarnya saat disela acara santunan dan pembagian sembako anak yatim serta jompo oleh Panglima Laskar, H Irfan Nur Alam di desa setempat.

Surandi menambahkan, bahwa masyarakat Desa Palasah berharap pada Pemilu 2024 mendatang, Karna Sobahi bisa melanjutkan kembali memimpin Bumi Sindangkasih ini, agar bisa terwujud masyarakat Kabupaten Majalengka yang Raharja. "Ini yang menjadi harapan kami, khususnya masyarakat Desa Palasah," jelasnya.

Sementara itu, Panglima Laskar, H Irfan Nur Alam mengucapkan terimakasih kepada warga masyarakat yang telah banyak mendukung program-program Pemerintah Daerah Kabupaten Majalengka.

"Program pembangunan tidak akan berhasil tanpa dukungan masyarakat dan pemangku kepentingan sehingga mereka harus dilibatkan sehingga ikut berperan dalam pembangunan di Kabupaten Majalengka yang lebih baik," ungkapnya.

Lebih lanjut Irfan Nur Alam menegaskan, bahwa Laskar sendiri hadir merupakan hanya untuk sebagai katalisator atau sebagai jembatan terkait kebutuhan kebutuhan yang ada di masyarakat yang memang pada hakekatnya memerlukan sentuhan kebijakan dari pimpinan.

Ia pun berharap, pada kesempatan kegiatan tersebut, meminta doanya kepada warga masyarakat untuk kesehatan Bupati Majalengka agar terus dapat menjalankan program pemerintah. Termasuk untuk melanjutkan kembali pada Pemilu 2024 mendatang.

Lebih lanjut Irfan menegaskan, bahwa saat ini kondisi dan situasi perekonomian di Indonesia yang begitu berdampak terhadap kabupaten. Yakni, di tahun 2023 ini dihadapkan dengan namanya resesi global. 

Oleh karena itu, sebagai langkah pertahanan dalam menghadapi resesi global agar tidak dirasakan oleh masyarakat Majalengka. Saat ini Bupati Majalengka sudah mengambil kebijakan untuk menggilir seluruh desa melakukan program pemberdayaan.

"Tentunya hal ini harus dikawal oleh kita semua. Karena bagaimana pun resesi global ini tidak terlepas dari dua hal. Yakni, yang pertama dampak dari Scarring Effect pandemi corona dan yang kedua geopolitik," ujarnya.

Oleh sebab itu, pada tahun 2023 sekarang. Terlebih di tahun ini merupakan tahun terakhir Bupati Majalengka, maka harus dijadikan momentum untuk bersama-sama dan saling bahu membahu serta gotong royong membangun Majalengka. 

"Jangan sampai kita terpecah belah hanya gara gara urusan politik. Jadi, sekarang ini mendingan yang sudah ada, lebih baik tinggal dilanjutkan saja," jelasnya.

Sementara itu, terkait kegiatan baksos yang dilaksanakan Laskar, menurut Irfan, dirinya datang kesini, disamping menjalankan ajaran agama Islam, pihaknya juga sekaligus ingin berbagi kebahagian menjelang bulan suci Ramadan, dengan memberikan santunan dan sembako untuk anak yatim dan warga kurang mampu.

"Semoga kegiatan santunan yang dilaksankan pada hari ini, menjadi amal ibadah tak hanya untuk dirinya saya, melainkan juga untuk para penerima. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat untuk masyarakat Kabupaten Majalengka," harap Irfan Nur Alam. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES