Polije dan LSP Parsi Yogyakarta Gelar Uji Kompetensi Barista untuk yang Muda hingga Lansia

TIMESINDONESIA, JEMBER – Politeknik Negeri Jember (Polije) menggelar uji kompetensi barista di Tefa Bakery, Rabu (10/7/2024).
Uji kompetensi barista yang melibatkan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Parsi Yogyakarta tersebut diikuti oleh 19 calon barista dari berbagai daerah.
Advertisement
Eva Rosdiana, dosen jurusan Produksi Pertanian Polije mengatakan bahwa para peserta telah mendapatkan pembekalan sebelum mengikuti uji kompetensi.
"Sebelum uji kompetensi, mereka dilatih dulu. Setelah itu baru dilakukan uji kompetensi," ujar perempuan asal Aceh tersebut.
Dia juga menjelaskan bahwa pada uji kompetensi kali ini terdapat dua sesi.
"Hari ini ada dua sesi yakni sesi wawancara dan yang kedua adalah sesi praktik dengan menggunakan mesin espresso untuk melihat kemampuan peserta apakah bisa melakukan atau meracik minuman kopi yang bisa dinikmati oleh orang lain," jelas Eva.
"Mereka harus mengenali alat yang digunakan seperti apa, apakah manual atau memakai mesin. Kemudian, fungsi-fungsinya apa, kemudian mereka juga harus memahami kriteria pelanggan seperti apa, kemudian melayani pelanggan itu seperti apa, kalau ada konflik di kafe seperti apa," tambahnya.
Uji kompetensi barista tersebut berlangsung selama dua hari dengan jumlah peserta total 19 peserta dengan rincian hari pertama berjumlah 7 peserta, sedangkan hari kedua 12 peserta.
Sementara itu, Asesor SP Parsi Yogyakarta Martinus Dwiyanto Rajasida mengatakan bahwa antusiasme para peserta calon barista di Kabupaten Jember sangat besar.
"Antusias calon barista yang ikuti uji kompetensi ini sangat bagus, dimana usia lanjut pun masih ada yang mau ikut, di atas umur 30 tahun pun masih ada yang mau ikut, sehingga ini suatu semangat yang yang bagus untuk di area Jember," ujarnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Dody Bayu Prasetyo |
Publisher | : Rochmat Shobirin |