IsiBensin Fleet, Solusi Terintegrasi untuk Kemudahan Transaksi Pengisian BBM Armada Perusahaan

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Perkembangan teknologi informasi yang semakin cepat telah melahirkan berbagai solusi di berbagai bidang, tak terkecuali di sektor transportasi. Di tengah tuntutan mobilitas dan persaingan usaha di era digital saat ini, sebuah layanan telah hadir untuk memberikan solusi bagi efisiensi dan efektivitas Perusahaan, khususnya dalam pengisian bahan bakar (BBM) untuk armada transportasi.
PT Hexa Mitra Sistem, sebuah perusahaan berbasis teknologi di BSD Tangerang, belum lama ini meluncurkan layanan digital terintegrasi untuk perusahaan bernama ‘IsiBensin Fleet’. Ini adalah sebuah aplikasi yang memadukan konsep self-service dan digitalisasi untuk menyederhanakan aktivitas pengisian BBM untuk seluruh kendaraan operasional Perusahaan.
“Dengan tuntutan mobilitas dan pengelolaan armada yang semakin tinggi, IsiBensin Fleet hadir sebagai solusi pengisian BBM/BBK. Layanan kami membuat pengisian bensin bisa dilakukan self service dan cashless,” ungkap Indah Wulandari, Public Relation Manager PT Hexa Mitra Sistem di Jakarta, Senin (29/7/2024).
Advertisement
Indah menambahkan, dengan menggunakan aplikasi IsiBensin Fleet, pengelolaan BBM untuk armada di sebuah perusahaan menjadi lebih akurat dan terukur. Pasalnya, melalui aplikasi ini kebutuhan perusahaan akan perencanaan, pengontrolan sampai analisa transaksi semua telah tergabung dalam sebuah platform digital yang terintegrasi.
Hal lain yang tak kalah penting, aplikasi IsiBensin Fleet ini telah terkoneksi dengan 41 stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) yang tersebar di wilayah Jakarta, Tangerang, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Lampung, Jambi, Sulawesi Tengah dan Bangka Tengah. IsiBensin juga tercatat sebagai satu-satunya layanan di Indonesia yang menawarkan sistem untuk memudahkan pelanggan dalam mengelola pemakaian BBM armada perusahaan.
“Dengan jaringan SPBU yang terus bertambah, keputusan perusahaan untuk bergabung dengan IsiBensin Fleet menjadikan pengelolaan armada mereka menjadi lebih baik. Aplikasi ini dapat membantu mengurangi kecurangan yang terjadi di lapangan dan bisa membantu perusahaan tersebut mengefisiensi pengeluaran BBMnya,” papar Indah.
Untuk menggunakan layanan IsiBensin Fleet, calon pengguna atau klien dapat terlebih dulu melakukan registrasi dengan mengisi data perusahaan melalui laman web isibensin.co.id. Setelah proses pendaftaran, setiap perusahaan akan mendapatkan akun virtual yang nantinya digunakan untuk mengisi saldo layanan IsiBensin Fleet. Setelah login berhasil, klien dapat mendaftarkan armadanya dan sekaligus mengatur limitasi transaksi masing- masing armada yang di daftarkan.
Pada dashboard IsiBensin, klien dapat melihat riwayat transaksi, dan laporan-laporan yang tersaji di dalamnya. Laporan ini dapat digunakan sebagai bahan analisa untuk menentukan estimasi pembelian BBM yang lebih efisien.
“Untuk pendaftarannya gratis. Aplikasi ini juga tanpa biaya langganan dan tanpa menerapkan batasan jumlah armada. Klien juga akan mendapatkan rekap transaksi seluruh Armada yang akan terkirim ke email Anda setiap harinya. Klien juga dapat mendaftarkan lebih dari 1 email untuk pengiriman laporan,” terang Indah.
Isi bensin cukup tempelkan kartu
Lebih lanjut Indah menjelaskan, salah satu implementasi teknologi yang memudahkan dalam aplikasi IsiBensin ini adalah penggunaan kartu digital dan RFID (Radio Frequency Identification). Seperti diketahui, RFID adalah teknologi wireless yang sudah banyak digunakan untuk perusahaan, seperti supermarket, rumah sakit, atau bahkan digunakan pada mobil untuk mengidentifikasi penggunaan BBM bersubsidi.
“Jadi, mengisi bensin di SPBU dengan cukup dengan menempelkan kartu. Setiap armada perusahaan dapat mengontrol pengisian bahan bakarnya, karena cara ini terkoneksi dengan mesin pengisian BBM,” tandas Indah. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Dhina Chahyanti |
Publisher | : Sholihin Nur |