CFD Jombang, Ruang Sehat dan Sosial Favorit Warga Akhir Pekan

TIMESINDONESIA, JOMBANG – Kegiatan Car Free Day (CFD) yang digelar rutin setiap Minggu pagi di Jalan KH Wahid Hasyim Jombang terus mendapat sambutan hangat dari masyarakat.
Tak hanya menjadi ruang untuk berolahraga, CFD juga dinilai menjadi ajang interaksi sosial dan eksplorasi budaya.
Advertisement
Salah satu pengunjung, Lerysa Destian, mengaku senang dengan adanya CFD karena memberikan alternatif kegiatan positif di akhir pekan. “Senang sih, karena dengan diadakan CFD kita jadi punya aktivitas pagi yang sehat,” ujarnya saat ditemui di lokasi, Minggu (11/5/2025).
UMKM menjajakan aneka aksesori handmade di depan Mapolres Jombang saat Car Free Day. (FOTO: Faradina Juninda Nadita/TIMES Indonesia)
Bagi Lerysa, CFD bukan sekadar tempat jogging atau bersepeda. Di sana, ia juga menikmati berbagai hal unik yang muncul dari interaksi warga dan kreativitas pelaku usaha. “Kita bisa olahraga sambil eksplor hal-hal menarik. Banyak kegiatan unik di CFD,” tambahnya.
Dari segi penyelenggaraan, Lerysa menilai CFD Jombang cukup tertata. Namun, ia memberikan beberapa masukan, terutama terkait fasilitas. Menurutnya, jumlah tempat sampah masih kurang, terutama di area kuliner. Ia juga menyarankan agar panitia lebih memperhatikan akses bagi kendaraan darurat. “Penutupan jalan memang sedikit mengganggu akses ambulans, tapi sejauh ini masih bisa diantisipasi,” katanya.
Pengunjung memanfaatkan momen CFD untuk berolahraga, bersantai, hingga berbelanja jajanan kaki lima di sepanjang Jalan Wahid Hasyim. (FOTO: Faradina Juninda Nadita/TIMES Indonesia)
Meski begitu, Lerysa tetap mendukung penuh kegiatan ini untuk terus berlangsung secara rutin. Menurutnya, CFD bukan hanya menumbuhkan kesadaran hidup sehat, tapi juga jadi peluang ekonomi bagi pelaku UMKM lokal.
Sebagai penutup, ia berharap pemerintah bisa menambah fasilitas umum seperti tempat duduk untuk beristirahat dan memperbaiki sistem pengelolaan sampah di area CFD.
Dengan dukungan masyarakat dan perbaikan berkelanjutan, CFD Jombang diyakini akan terus menjadi ruang publik yang sehat, aman, dan inklusif untuk semua kalangan. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |
Publisher | : Sofyan Saqi Futaki |