Kesehatan

Tips Suami Menemani Ibu Hamil ala Dandim Blitar Letkol Inf Sapto Dwi Priyono

Selasa, 17 Oktober 2023 - 16:44 | 122.51k
Dandim 0808/Blitar, Letkol Inf Sapto Dwi Priyono.
Dandim 0808/Blitar, Letkol Inf Sapto Dwi Priyono.
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BLITAR – Kehamilan adalah salah satu momen paling penting dalam kehidupan pasangan suami istri. Letkol Inf Sapto Dwi Priyono, Dandim 0808/Blitar, berbagi tips dan saran bagi suami dalam menemani dan merawat istri selama masa kehamilan. 

Apa yang harus dilakukan? Berikut beberapa poin tips yang diungkapkan Letkol Inf Sapto berdasarkan pengalamannya menjaga istrinya yang saat ini sedang hamil empat bulan. 

Advertisement

Mendukung Emosional

Suami harus aktif memberikan dukungan emosional kepada istri. "Dukungan ini bisa berupa perhatian, pengertian, dan juga kesediaan untuk selalu mendengarkan perasaan dan pendapat istri," ucapnya. 

Memastikan Kesehatan Istri:

Suami harus memastikan bahwa istri mendapatkan asupan gizi yang cukup dan berkualitas. Selain itu, suami juga harus mengantar istri untuk kontrol ke dokter kandungan secara rutin.

Berpartisipasi dalam Pemeriksaan Kehamilan: 

Suami sebaiknya menemani istri saat melakukan pemeriksaan kehamilan, seperti USG, dan lainnya. "Kehadiran suami akan membuat istri merasa didukung dan tidak sendirian," tutur mantan Pasiops Kodim 0501/Jakarta Pusat ini.

Membantu Pekerjaan Rumah:

Mengurangi beban pekerjaan rumah tangga juga penting. Suami bisa membantu dengan melakukan pekerjaan-pekerjaan rumah yang membutuhkan tenaga lebih.

Memastikan Istri Mendapatkan Istirahat yang Cukup: 

Kehamilan membuat tubuh istri lebih cepat lelah. Oleh karena itu, suami harus memastikan bahwa istri mendapatkan waktu istirahat yang cukup dan tidak terlalu lelah.

Menghadiri Kelas Kehamilan

Suami juga sebaiknya menghadiri kelas kehamilan bersama istri. Dengan menghadiri kelas ini, suami akan lebih paham tentang proses kehamilan dan persalinan, serta tahu cara terbaik untuk mendukung istri.

Letkol Inf Sapto juga menekankan pentingnya komunikasi yang baik antara suami dan istri selama masa kehamilan. "Komunikasi yang baik akan membantu dalam membuat perencanaan dan pengambilan keputusan yang terbaik selama masa kehamilan," ujar Letkol Inf Sapto.

Dengan dukungan dan perhatian dari suami, proses kehamilan dapat berjalan lebih lancar dan istri dapat merasa lebih nyaman dan bahagia. Letkol Inf Sapto berharap tips yang dibagikannya dapat bermanfaat bagi para suami dalam mendukung istri selama masa kehamilan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Syarifah Latowa
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES