Indonesia Positif

Kios Pedagang Pasar di Stadion Brantas Kota Batu Belum Rampung Juga

Rabu, 08 Desember 2021 - 20:50 | 122.42k
Suasana dalam Stadion Brantas Kota Batu saat pagi hari dipenuhi pedagang (Foto: Annisa Vera Oktaviani)
Suasana dalam Stadion Brantas Kota Batu saat pagi hari dipenuhi pedagang (Foto: Annisa Vera Oktaviani)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BATU – Pembangunan Stadion Brantas sebagai tempat relokasi pasar besar di Kota Batu menuai pro dan kontra dari pedagang setempat.

Lokasi pasar besar yang sebelumnya ada di dekat Terminal Kota Batu, kini berpindah ke Stadion Brantas. Relokasi tersebut dilakukan karena melihat kondisi pasar yang kurang layak untuk para pedagang. Jalan dan bangunan yang rusak menjadi fokus utama perhatian pemerintahan Kota Batu.

Advertisement

Seluruh proses perpindahan dan pembangunan ini sudah berjalan secara bertahap mulai tanggal 9 November 2021.

Wali Kota Kota Batu Hj. Dewanti Rumpoko berharap pasar ini akan menjadi lebih baik dan dapat beroperasi selama 24 jam.

“Kami mengharapkan Dinas Koperasi, Usaha Mikro, dan Perdagangan Kota Batu dapat membantu manajemen pasar ketika sudah selesai pembangunan. Yakinlah bahwa tujuan pemerintah itu baik dan mengutamakan kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya.

Pemkot Batu memanfaatkan bagian dalam Stadion Brantas untuk para pedagang yang berjualan pada dini hari sampai pagi. Mereka sudah melakukan aktivitas normal sejak bulan lalu. Sementara pedagang dalam yang tadinya memiliki kios permanen akan dialihkan pada kios semi permanen ukuran 2x2 meter yang dibuat dari bahan galvalum.

kios-Pasar.jpgProyek Pembangunan kios Pasar Semi Permanen yang belum rampung (Foto: Annisa Vera Oktaviani)

Namun, proyek relokasi pasar untuk pedagang ini belum usai sampai saat ini. Target proyek ini rencananya selesai pada 24 November 2021 lalu. Pedagang pasar mengajukan protes dan meminta kejelasan proyek tersebut.

Alasan penangung jawab proyek, keterlambatan terjadi karena faktor cuaca dan kurangnya bahan material yang dikirim. Penanggung jawab proyek sudah meminta maaf kepada para pedagang atas keterlambatan pembangunan. Mereka berjanji akan akan menyelesaikan masalah ini secepatnya dengan meminta waktu sampai dengan 4 Desember 2021.

Pada hari ini, Rabu (8/12/2021) proyek ini masih proses finishing. Terlihat beberapa bedak atau kios dan fasilitas masih dipasang oleh petugas. Para pedagang juga belum mulai beroperasi dan berpindah ke kios Stadion Brantas tersebut.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES