Dimsum Pinggir Jalan, Kuliner Murah Banyak Penikmat

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Mungkin kini banyak dijumpai penjual-penjual Dimsum pinggir jalan. Saat ini penjual Dimsum semacam ini sedang ramai-ramainya.
Dimsum pinggir jalan tersebut menjadi solusi bagi yang ingin makan Dimsum namun dengan harga yang terjangkau. Mulai dengan harga Rp. 2.500 saja kita sudah bisa menikmati enaknya makan Dimsum.
Advertisement
Seperti Dimsum yang dijual Darno. Darno merupakan salah satu penjaga stand Dimsum Bondowoso yang letaknya berada di jalan Ketintang. Saat ditemui TIMES Indonesia, outlet Dim Sim Bondowoso cukup kecil namun pembelinya cukup ramai.
"Buka mulai jam 5 sore sampai jam 10 malam. Rata-rata omzet penjualan bisa sampai 1 juta," ujar Darno, Sabtu (19/12/2020)
Darno mengatakan, Dimsum Bondowoso mulai buka sejak 1,5 tahun lalu dan kini telah memiliki 4 cabang yakni 2 cabang di Ketintang, 1 cabang di Kertajaya, dan 1 cabang di Pagesangan.
Tak kalah dengan restoran Dimsum pada umumnya, ditempatnya ia menjual Dimsum ayam, Dimsum jamur, Dimsum ayam pedas, Dimsum udang, Dimsum Moza, Dimsum ayam Sosis, Dimsum ayam udang, Dimsum ayam crab, nori roli dan kulit tahu. Semua dibandrol dengan harga mulai Rp 2500 dan maksimal Rp 3000.
"Kalau menu kita yang paling favorit ada dimsum mozarela, nori roli," terangnya.
Salah satu pembeli yakni Towila Amelia mengatakan bahwa Dimsum pinggir jalan adalah salah satu solusi makan Dimsum enak tapi murah.
"Ya enak sih, murah juga. Jadi kalau mau makan Dimsum tapi uangnya gak banyak bisa beli Dimsum pinggir jalan seperti ini," ujarnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Deasy Mayasari |
Publisher | : Sofyan Saqi Futaki |