Alami ala Pedesaan, Sensasi Kuliner Warung Tengah Sawah di Probolinggo

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Kita bisa menikmati kuliner yang satu ini dengan suasana natural pedesaan. Selain masakan yang disajikan memikat para pengunujung, Warung Tengah Sawah Probolinggo ini terbilang unik dan satu-satunya yang ada di Probolinggo.
Namanya Warung Tengah Sawah, lokasinyapun berada di tengah sawah. Warung ini berada di Jalan Deandles, Dusun Tambak, Desa Pabean, Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo.
Advertisement
Warung yang berada di tengah sawah ini, menarik untuk dikunjungi. Bukan hanya karena desain interior yang menyuguhkan suasana pedesaan, menu yang ada di warung ini pun juga tradisional.
“Warung Tengah Sawah atau WTS ini juga mempunyai kenangan tersendiri akan lokasi yang ditempati saat ini. WTS itu bisa diartikan Warung Tengah Sawah, bisa juga diartikan Wanita Tuna Susila”, ujar Cak Agus, pemilik kafe.
Aneka menu angkringan Warung Tengah Sawah yang bisa dinikmati pengunjung. (Foto Sri HArtini /TIMES Indonesia)
Kenapa? WTS itu menurutnya, mengingatkan kita orang Probolinggo, akan lokasi yang dulunya adalah tempat yang sangat dikenal dengan Wanita Tuna Susila yaitu “Joboan”.
Warung Tengah Sawah milik Cak Agus yang biasa di panggil Cak Suga ini, lokasinya berdekatan dengan Taman Wisata Studi Lingkungan (TWSL) yang dulunya bekas tempat lokalisasi di Probolinggo.
Warung ini buka dari pukul 10.00 hingga pukul 22.00 WIB. Beragam menu masakan tradisional ala desa di sajikan. Menu yang disajikan adalah menu prasmanan. Para pengunjung bisa menikmati menu tradisional dengan mengambil sendiri menu masakan yang disediakan. Menu yang disajikan di siang hari yaitu pukul 10.00 hingga pukul 16.00 WIB diantaranya pecekan iwak pe, lodeh, sayur asem, dan lainnya.
Sedangkan mulai pukul 16.00 sampai pukul 22.00, kafe sawah menyajikan menu angkringan, mulai dari aneka baceman, sego kucing, sate jeroan dan lainnya.
Begitupun dengan minuman, Warung Tengah Sawah juga menyajikan aneka wedang-wedangan dan juga minuman ala anak muda saat ini.
Kafe Tengah Sawah yang berada di tengah sawah ini, banyak diminati pengunjung. Utamanya bagi kalangan keluarga. Suasana yang tenang khas pedesaan tersajikan, sehingga membuat pengunjung nyaman.
Selain itu Warung Tengah Sawah ini juga menyajikan desain interior etnik Jawa dan Bali. Desain pintu masuk seperti gapura berukiran di Bali lengkap dengan payung kotak-kotaknya, di bangunan utama ada bangunan limas ala Jawa, meja dan kursi terbuat dari kayu dengan ukiran yang terlihat antik dan etnik.
Dengan desain yang unik dan antik membuat para pengunjung nyaman dan senang berkunjung, apalagi para pengunjung juga bisa berswa foto di Warung Tengah Sawah Probolinggo ala pedesaaan. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Deasy Mayasari |
Publisher | : Sholihin Nur |