Kuliner

Bayar 1000 Rupiah, Ayam Goreng Nelongso Beri Subsidi Pelajar dan Mahasiswa 6 Kota di Indonesia

Selasa, 14 Maret 2023 - 20:08 | 76.20k
Ayam Goreng Nelongso memberikan subsidi makan 1000 rupiah untuk pelajar dan mahasiswa di 6 kota di Indonesia. (Foto: Ayam Goreng Nelongso)
Ayam Goreng Nelongso memberikan subsidi makan 1000 rupiah untuk pelajar dan mahasiswa di 6 kota di Indonesia. (Foto: Ayam Goreng Nelongso)

TIMESINDONESIA, JAKARTAAyam Nelongso mengadakan gelaran subsidi bagi para pelajar dan mahasiswa di 6 kota sekaligus.

Event yang bertajuk “Nelongso Peduli Subsidi Pendidikan” ini sebelumnya telah sukses mengobarkan semangat pelajar Surabaya pada Senin (13/3/2023) sore.

Melihat banyaknya pelajar dan mahasiswa di kota-kota lain yang ingin menikmati subsidi pendidikan ini, Ayam Goreng Nelongso memutuskan untuk menggelar serempak di 6 kota di Indonesia.

Subsidi pendidikan ini dikemas dalam bentuk makan 1000 rupiah khusus pelajar dan mahasiswa di 6 kota secara bersamaan. Promo event ini mendapat sambutan luar biasa. Dalam hitungan 2 jam, seluruh porsi habis diserbu para pecinta ayam goreng.

"Alhamdulillah kami sangat berterima kasih atas sambutan dan antusias para pelajar dan mahasiswa di 6 kota ini. Dan Alhamdulillah sold out dalam waktu kurang lebih 2 jam. Terharu lagi karena banyak juga pelajar yang udah nungguin dari jam 3 sore. Gilak, bikin terharu," tutur Zulkarnaen, SPV Marketing Ayam Goreng Nelongso.

Ratusan pelajar dari berbagai kota mengikuti promo event ini dengan sangat antusias. Terbukti dengan panjangnya antrean para pelajar dan mahasiswa untuk dapat menikmati Nelongso Peduli Subsidi Pendidikan.

Promo menu ayam goreng crispy 1000 rupiah ini berlangsung di 6 cabang Ayam Goreng Nelongso, yakni di Pare, Kediri; Surabaya, Malang, Bandung, dan Bangil.

Untuk mendapatkan menu spesial "ayam crispy" ini, pelajar atau mahasiswa cukup menunjukkan kartu pelajar atau KTM. Selanjutnya membayar seribu rupiah untuk menebus menu paling favorit di Ayam Goreng Nelongso tersebut.

"Harapannya Nelongso bisa semakin dekat dengan customer, terutama pelajar, biar mereka semakin semangat dalam menghadapi tahun ajaran baru," sambung pria muda, yang kerap disapa Izul tersebut.

Izul menambahkan, semangat dan keceriaan para pelajar dan mahasiswa menjadi harapan Ayam Goreng Nelongso agar semangat dalam mengemban ilmu di bangku sekolah. 

Selain itu, para pelajar dan mahasiswa diharap tetap peduli dengan makanan halal dan bergizi. Mengingat apa yang dikonsumsi akan sangat berpengaruh ke pola pikir pelajar dan mahasiswa saat ini.

“Harapannya Ayam Goreng Nelongso bisa menjadi alasan para pelajar untuk selalu semangat berpendidikan dan menjadi brand kuliner populer di kalangan pelajar dan mahasiswa di seluruh Indonesia,” imbuh Izul.

Para pelajar dan mahasiswa merasa senang dengan acara  'Nelongso Peduli Subsidi Pendidikan' Ayam Goreng Nelongso.

"Ini enak banget. cuman bayar seribu dan nunjukkin kartu pelajar aja," kata Fikri, salah seorang pelajar SMA.

"Ga cuman enak, tapi kenyang! Soalnya ambil nasi dan sambal sepuasnya! Makasih Nelongso! Sering-sering, ya," saut teman yang lain sembari menampakkan antusiasnya dalam gelaran Ayam Goreng Nelongso ini.

Selain subsidi harga, di tahun 2023, Ayam Goreng Nelongso memberi bocoran tentang program beasiswa untuk pelajar dan Mahasiswa se-Indonesia. So... tunggu infonya ya gaes! (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES