Kuliner

Katering Ala Pedesaan di Jombang, Tawarkan Menu Khas Desa

Rabu, 10 Januari 2024 - 15:23 | 117.73k
Salah satu olahan katering boks, ayam bakar dengan bumbu khas pedesaannya, Rabu (10/12024). (FOTO: Bambang Cahyono/TIMES Indonesia)
Salah satu olahan katering boks, ayam bakar dengan bumbu khas pedesaannya, Rabu (10/12024). (FOTO: Bambang Cahyono/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JOMBANG – Siapa bilang kalau menu makanan katering membosankan dan bikin ribet. Tak percaya, boleh dicoba menu katering yang satu ini menawarkan menu khas pedesaan.

Elb katering namanya. Selain menyuguhkan masakan lezat dengan kualitas ala pedesaan, Elb katering juga mengedapankan makanan yang sehat dan bersih. Selain itu juga menghadirkan ragam menu makanan atau lauk sesuai selera pelanggan.

Advertisement

Elb katering melayani katering harian, mereka juga menyediakan katering untuk pernikahan, tasyakuran, katering prasmanan, katering nasi boks, katering sehat, katering kue kering dan basah dan lainnya.

Katering ini beralamat di Dusun Guwo, Desa Manduro, Kecamatan Kabuh, Jombang yang menu masakannya terbilang unik karena ala pedesaan, lezat dan nikmat.

"Saya berharap dengan hadirnya Elb katering ini dapat mengangkat kuliner lokal Desa di kancah Indonesia, sesuai visi elb katering adalah menjadikan kuliner katering yang terpercaya untuk menghasilkan kepuasan rasa konsumen yang menjadi prioritas kami," ungkap Suliyah, Pemilik Elb katering kepada TIMES Indonesia, Rabu (10/1/2024).

Pemilik Elb katering, Suliyah mengatakan awal bisnis kuliner ini dibangun lantaran dirinya yang hobi memasak ditambah dengan pengalaman ketika masih duduk dibangku SMA mengikuti ektra tata boga, ia mencoba untuk membuat menu makanan yang sehat ala pedesaan.

"Ya karena hobi saja, coba-coba dan terus belajar dari berbagai bahan hingga masyarakat sendiri yang menilai rasanya, hasil olahan saya, kemudian dari penilaian itu saya putuskan mendirikan bisnis katering ini, ya alhamdulillah ada aja yang mau pesan," ungkapnya

Meski menjual aneka menu sehat, Elb katering juga tetap mengusung menu-menu kekinian sesuai rekuest pelanggan. Beberapa diantaranya, ada masakan berkuah, seperti sayur asem, soto dan lodeh. Ada ayam goreng, bakar dan lalapan, dan aneka kue basah hingga kue kering.

Dengan aneka menu yang ditawarkan, cukup bermodal 10 ribu sudah dapat menikmati 1 boks katering, elb katering mampu menjual 500 boks selama sebulan.

"Ya alhamdulillah, kurang lebih per bulan ada aja yang pesan nasi boks, ada sekitar 500 an boks, dan lain hariannya, ada yang pesan nasi boks, kue kering, dll," pungkasnya

Meskipun terbilang baru akan tetapi ELB katering selalu menjaga kualitas menu makanan termasuk kehigienisan menu, baik lauknya maupun berasnya dan lainnya.

"Kehalalan serta kehigienisan makanan maupun minuman serta penganan tetap kami utamakan," ujar Suliyah, Alumni SMA Diponegoro Ploso, Jombang itu.

Sekadar informasi ELB katering berdiri pada Tahun 2020 dan hingga tahun ini sudah melayani ribuan pelanggan mulai dari luar Kecamatan hingga Kota di Kabupaten Jombang.

Melayani catering harian, mereka juga menyediakan katering untuk pernikahan, katering prasmanan, catering nasi boks, catering sehat lainnya.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES