Bosan dengan Telur Dadar Biasa? Coba Resep Telur Dadar Kribo yang Viral!

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Telur dadar adalah salah satu lauk favorit banyak orang. Selain mudah dan cepat dibuat, telur dadar cocok dipasangkan dengan berbagai jenis sayur. Tanpa sayur pun, telur dadar tetap lezat disantap dengan nasi putih hangat, sambal, atau kecap serta kerupuk.
Bagaimana dengan telur dadar kribo? Telur dadar kribo memiliki tekstur yang renyah di luar dan lembut di dalam. Dinamakan kribo karena permukaannya keriting atau kribo.
Advertisement
Cara membuat telur dadar kribo hampir sama dengan telur dadar biasa. Namun, untuk mendapatkan tekstur kribo, diperlukan beberapa bahan tambahan.
Ingin tahu cara membuatnya? Berikut resepnya.
Bahan Utama:
- 3 butir telur ayam
- 1 sdm tepung serbaguna
- Kaldu ayam bubuk secukupnya
- Daun bawang yang sudah diiris tipis-tipis
- Minyak goreng
Bahan Sambal Kecap:
- 1 siung bawang putih
- 3 buah cabai rawit/sesuai selera
- Garam secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
- Kecap manis secukupnya
Cara Membuat:
- Campurkan semua bahan utama dalam satu wadah. Aduk hingga benar-benar tercampur rata, pastikan tidak ada gumpalan tepung.
- Panaskan minyak goreng yang banyak dalam penggorengan.
- Setelah minyak panas, tuang adonan telur perlahan. Gunakan api sedang untuk menghindari telur gosong di luar tetapi masih mentah di dalam.
- Jika sudah kecokelatan dan muncul tekstur kribo, balik telur. Goreng hingga matang.
- Hindari membolak-balik telur agar tekstur kribo tetap renyah.
Sajikan telur dadar kribo dengan sambal kecap dan nasi hangat. Jangan lupa tambahkan kerupuk untuk menambah keceriaan hidangan. Selamat mencoba TIMES Lovers!
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Dhina Chahyanti |
Publisher | : Sholihin Nur |