
TIMESINDONESIA, KEDIRI – Laga perdana Persik Kediri di putaran kedua Liga 1 mengalami penundaan. Sedianya, Persik Kediri bakal menjamu Persita Tangerang pada Sabtu, 14 Januari 2023 di Stadion Brawijaya, Kota Kediri. Namun laga tersebut dipastikan tertunda, dan Persik Kediri akan langsung menghadapi Bhayangkara FC pada 19 Januari 2023 nanti.
Kepastian penundaan pertandingan didapat usai manajemen Macan Putih menghadiri Rapat Koordinasi (rakor) Manajemen dan Panpel Klub Liga 1 Jatim yang digelar di Mapolda Jatim, Rabu (11/01/2023) kemarin. Turut hadir dalam rakor yang dipimpin langsung Wakapolda Jatim Brigjen Pol Slamet HS tersebut, Ketua Panpel Persik Kediri yang baru Randy N.
Advertisement
Dalam rapat tersebut diputuskan tidak ada pertandingan Liga 1 di wilayah Jawa Timur untuk tanggal 14 Januari 2023. Selain laga Persik Kediri vs Persita Tangerang, laga Persebaya Surabaya vs Persikabo yang dijadwalkan berlangsung di Gelora Joko Samudro, Lamongan turut mengalami penundaan.
Penundaan disebabkan durasi pengurusan izin tidak sesuai dengan aturan yang baru. Berdasarkan Perpol 10/2022 pengurusan izin harus dilakukan 14 hari kerja sebelumnya. Randy mengungkapkan pihak panpel sendiri sebenarnya sudah melakukan pengurusan izin setelah menerima jadwal pertandingan dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) di tanggal 2 Januari 2023.
“Kami sampaikan kemarin, Panitia Pelaksana sebenarnya sudah langsung mengurus perizinan sesaat setelah jadwal diterima," ujar Randy N, Kamis (12/01/2023).
Untuk putaran kedua sendiri menurut rencana akan kembali mengunakan format kompetisi penuh, yakni kandang dan tandang serta bisa dihadiri supporter dengan jumlah sesuai dengan situasi dan kondisi wilayah masing-masing. Sampai Kamis, (12/01/2023) sendiri hanya dua pertandingan tersebut yang dipastikan ditunda. Sementara laga lainnya pada 14 Januari 2023 masih terjadwalkan digelar seperti seharusnya.
Sebelumnya laga-laga lain di luar Jawa Timur juga terselenggara tanpa harus tertunda. Seperti 4 laga tunda putaran pertama yang sudah selesai dimainkan yakni PSS Sleman vs Persija Jakarta (8/01/2023), PSIS vs Bhayangkara FC (9/01/2023), Barito Putera vs PSM Makassar (10/01/2023) dan Persib vs Persija yang berlangsung kemarin.
Persita sendiri bukan lawan mudah bagi Persik. Tim yang saat berada di posisi 8 klasemen sementara Liga 1 itu adalah tim pertama di musim ini yang menorehkan kekalahan pada Persik Kediri. Pada laga yang berlangsung Senin (25/07/2022), Persik yang saat itu masih dilatih Javier Roca kalah dari Persita.
Bertandang ke rumah Persita, Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Persik harus pulang dengan kepala tertunduk setelah kalah 2 gol tanpa balas. Gol cepat Romero Ezequiel di menit 2 dan gol M Wildan Ramdhani pada menit 56 membuat Persik harus pulang dengan tangan kosong.
Persik saat ini menjadi tim paling bawah di klasemen sementara Liga 1 dengan 10 poin. Dari 17 laga yang sudah dijalani selama putaran pertama, Persik hanya mampu menang 1 kali, draw 7 kali dan sisanya kalah. Satu-satunya kemenangan Persik didapat saat menghadapi Dewa United pada Sabtu (17/12/2022) lalu. Saat itu, Persik yang mengandalkan striker muda Rendy Juliansyah, ditemani gelandang muda Jeam Kelly Sroyer sebagai sebagai tumpuan serangan, Persik berhasil menang 1-0 berkat gol Kelly Sroyer.
Sementara kekalahan terakhir Persik dirasakan saat menghadapi Persis Solo. Dalam laga terakhir kedua tim di putaran pertama Liga 1 yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu, (24/12/2022), Persik Kediri kalah telak 1-3. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Ferry Agusta Satrio |
Publisher | : Ahmad Rizki Mubarok |