Olahraga

Indonesia vs Turkmenistan, Wajib Menang untuk Lolos ke Piala Asia

Selasa, 12 September 2023 - 11:00 | 61.80k
Pemain timnas Indonesia U-23 menjalani latihan terakhir jelang melawan timnas Turkmenistan U-23, di Stadion Sriwedari, Solo, Senin (11/9/2023). (ANTARA/Zaro Ezza Syachniar)
Pemain timnas Indonesia U-23 menjalani latihan terakhir jelang melawan timnas Turkmenistan U-23, di Stadion Sriwedari, Solo, Senin (11/9/2023). (ANTARA/Zaro Ezza Syachniar)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTATimnas Indonesia U-23 membutuhkan kemenangan saat melawan Turkmenistan di Kualifikasi Piala Asia U-23 untuk bisa lolos keputaran final di Qatar. Duel penentuan Grup K antara Indonesia vs Turkmenistan digelar di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023) malam WIB nanti. 

"Tidak ada target lain selain menang," kata pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, Senin (11/9/2023). "Dan kami sudah menganalisa kekuatan Turkmenistan U23," lanjutnya.

Advertisement

Timnas Indonesia dan Turkmenistan sama-sama mengoleksi tiga poin dari dua laga. Skuat Garuda Muda memuncaki klasemen klasemen Grup K setelah unggul selisih gol berkat kemanangan 9-0 atas China Taipe. 

Kondisi ini membuat Ramadhan Sanantha harus bisa menang agar lolos langsung ke Piala Asia U-23 2024 di Qatar. Jika kalah, maka Indonesi hanya bisa berharap lolos sebagai runner-up terbaik. Namun langkah ini menjadi opsi terakhr karena Timnas Indonesia harus bersaing dengan seluruh penghuni posisi kedua di grup fase kualifikasi.

Menghadapi tekanan berat di pertandingan nanti malam, Shin Tae-yong merasa percaya diri Timnas Indonesia bisa meraih tiga poin. Menurutnya persiapan tim sudah maksimal, tidak ada pemain yang cedera, dan seluruh pemain dalam motivasi tinggi untuk tampil habis-habisan di duel hidup mati.

Suara optimis juga disampaikan Elkan Baggott. Pemain belakang yang merumput bersama Ispich Town di Liga Inggris merasa Indonesia sangat layak berlaga di putaran final Piala Asia U-23. Untuk itu, Elkan Baggot meminta berharap seluruh tim tampil fokus dan dengan maksimal menghadapi Turkmenistan U-23. 

"Ini adalah pertandingan besar. Untuk lolos ke Piala Asia ini adalah peluang kami untuk bersaing di panggung Asia, yang belum pernah kami alami sebelumnya di masa lalu. Ini adalah momen yang sangat penting bagi kami," ungkapnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES