Libur hingga Januari, Arema FC Harap Kondisi Pemain Lebih Bugar Saat Kompetisi Kembali Bergulir

TIMESINDONESIA, MALANG – Para pemain Arema FC mendapat jatah libur cukup panjang di jeda putaran kedua kompetisi BRI Liga 1 Musim 2023/2024. Sebab, pihak manajemen telah memutuskan bakal meliburkan tim hingga 8 Januari 2023 mendatang.
Melihat masa libur yang cukup panjang ini, pihak manajemen Arema FC memiliki harapan besar agar tim bisa lebih bugar saat kompetisi kembali digulirkan.
Advertisement
Manajer Tim Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas mengatakan, harapan tinggi ini tak lepas dari kondisi pemain baik fisik maupun psikis ketika nanti menjalani persiapan lanjutan kompetisi Liga 1 2023/2024.
“Kami rasa semuanya merasakan kondisi yang sama. Namun tentu harapanya kondisi pemain nanti setelah libur lebih bugar, tapi kebugaran mungkin tidak menjadi kendala karena mereka adalah pemain profesional yang tetap menjaga kondisi,” ujar Wiebie, Kamis (21/12/2023).
Hal penting lainnya, lanjut Wiebie yaitu terkait kondisi mental para pemain. Sebab, ia menilai memang selama ini kondisi mental para pemain belum bisa prima. Ditambah posisi Arema FC saat ini juga masih terpuruk di zona degradasi Liga 1 musim 2023/2024.
Dengan begitu, ia berharap setelah pemain bertemu dengan keluarga, menikmati libur dengan waktu cukup panjang, bisa membangkitkan lagi semangat ketika nanti kembali membela Arema FC di kompetisi.
“Tentu saja demikian, semoga nanti pemain bisa lebih fresh, tidak hanya kebugaran fisik tetapi juga psikis, bagaimanapun juga setelah bertemu dengan keluarga, liburan pasti ada kekuatan tersendiri. Kami berharap itu memberikan dampak positif untuk tim,” tandasnya.(*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Imadudin Muhammad |
Publisher | : Rizal Dani |