Olahraga

Gol Tunggal Akbar Syakira, Antarkan Persewangi Juara Grup N Liga 4 Putaran Nasional

Sabtu, 26 April 2025 - 17:56 | 12.93k
Pemain Persewangi Banyuwangi Akbar Syakira (kiri) sukses membobol gawang Pekanbaru FC. (Foto: Fazar Dimas/TIMES Indonesia)
Pemain Persewangi Banyuwangi Akbar Syakira (kiri) sukses membobol gawang Pekanbaru FC. (Foto: Fazar Dimas/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Gol tunggal Akbar Syakira pemain Persewangi Banyuwangi menjadi penentu kemenangan saat melawan Pekanbaru FC dalam laga pamungkas Liga 4 putaran nasional di Stadion Diponegoro, Banyuwangi, Jawa Timur, Sabtu (26/4/2025).

Pertandingan yang disaksikan ribuan suporter fanatik Laskar Blambangan ini berjalan sengit sejak peluit babak pertama dibunyikan. Kedua tim bermain dengan tempo tinggi, saling jual beli serangan, namun belum ada gol yang tercipta hingga turun minum.

Advertisement

Memasuki babak kedua, intensitas pertandingan tidak menurun. Persewangi yang bermain di hadapan pendukung sendiri terus berupaya membobol gawang Pekanbaru FC. Kerja keras para punggawa Laskar Blambangan akhirnya membuahkan hasil di menit ke-60. 

Berawal dari skema serangan yang apik, pemain Persewangi Banyuwangi bernomor punggung 21 dengan tenang melepaskan tendangan keras yang tak mampu dijangkau penjaga gawang Pekanbaru FC.

Gol tunggal tersebut sontak membakar semangat para pemain Persewangi dan membuat stadion bergemuruh. Pekanbaru FC tak menyerah begitu saja dan berusaha keras untuk menyamakan kedudukan. 

Namun, solidnya lini belakang anak asuh Purwanto Suwondo yang dikawal ketat mampu mematahkan setiap serangan yang dilancarkan tim asal Riau tersebut. Hingga peluit panjang berbunyi, skor 1-0 untuk keunggulan Persewangi Banyuwangi tetap bertahan. 

Kemenangan ini tidak hanya mengamankan 6 poin penting, tapi juga memastikan Persewangi Banyuwangi keluar sebagai juara Grup N Liga 4 putaran nasional. Dengan hasil ini, Persewangi berhak melaju ke babak selanjutnya dalam kompetisi 32 besar Liga 4 putaran nasional. 

Akbar Syakira, sang pahlawan lapangan hijau sore ini, mengaku sangat bahagia bisa mempersembahkan kemenangan bagi tim dan masyarakat Banyuwangi.

"Alhamdulillah, ini berkat kerja keras seluruh tim dan dukungan luar biasa dari suporter," ujar Akbar usai pertandingan.

Sementara itu, Pelatih Kepala Persewangi Banyuwangi, Purwanto Suwondo menyampaikan, bahwa permainan Laskar Blambangan tidak sesuai dengan yang dia harapkan. Meski demikian, pihaknya tetap besyukur Persewangi Banyuwangi menang. 

“Mudah-mudahan hari ini bisa menjadi pembelajaran kedepan,” kata Purwanto.

Lebih jauh, untuk menghadapi lawan 32 besar di Liga 4 Putaran Nasional. Purwanto mengaku telah menyiapkan sejumlah strategi dan evaluasi tim Persewangi Banyuwangi. 

“Ada beberapa pemain yang lebih dari apa yang kita lawan hari ini dan kita akan setting kembali pola permainannya,” tegasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Hendarmono Al Sidarto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES