Wapres Gibran Rakabuming Minta Kepala Dinas se Indonesia Kawal Program Makan Bergizi Gratis
TIMESINDONESIA, JAKARTA – Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka meminta para Kepala Dinas Pendidikan seluruh Indonesia untuk mengawal program Makan Bergizi Gratis (MBG).
Hal ini diutarakan Wapres Gibran Rakabuming Raka saat membuka Rapat Koordinasi Evaluasi Kebijakan Pendidikan Bersama Para Kepala Dinas Pendidikan dari Seluruh Indonesia.
Advertisement
“Mohon program Makan Bergizi Gratis ini dikawal dengan baik,” ucap Wapres Gibran Rakabuming Raka di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel, Senin (11/11/2024).
Wapres Gibran mengatakan, program Makan Bergizi Gratis ini sudah dilakukan uji coba dan sudah berjalan dengan baik dengan tentunya ada beberapa masukan.
“Saya kira di ruangan ini semuanya setuju dengan program yang ini. Jadi sekali lagi bapak ibu mohon program ini dikawal dengan baik, anak-anak kita dikawal dengan baik dan saya titip,” tandas Wapres Gibran.
Program Makan Bergizi Gratis dijadwalkan akan dimulai pada Januari 2025 mendatang. Untuk tahap awal, Badan Gizi Nasional akan menyasar sekitar 15-20 juta di 82 titik yang tersebar di seluruh Indonesia.
Pada pelaksanaannya, setiap satuan layanan Badan Gizi Nasional yang tersebar di seluruh provinsi akan mengelola sekitar Rp9-11 miliar per tahun untuk program Makan Bergizi Gratis. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Imadudin Muhammad |
Publisher | : Ahmad Rizki Mubarok |