Pendidikan

UIN Malang Jalin Kerja Sama dengan KBRI Belgia

Selasa, 14 November 2023 - 16:24 | 32.47k
Pertemuan yang dilakukan  jajaran pimpinan UIN Malang dengan KBRI Belgia. (Foto: Humas UIN Malang)
Pertemuan yang dilakukan jajaran pimpinan UIN Malang dengan KBRI Belgia. (Foto: Humas UIN Malang)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MALANG – Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang (UIN Malang) terus berupaya untuk memperluas kerja sama dengan berbagai pihak. Tak hanya di dalam negeri, tetapi juga berbagai negara di belahan dunia. Terbaru, UIN Malang kembali membahas rencana kerja sama dengan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) yang ada di Brussel Belgia.

Para delegasi UIN Malang yang dipimpin oleh Rektor, Prof. H. M. Zainuddin, M.A beserta beberapa pejabat UIN Malang lainya seperti Ketua Senat UIN Malang, Prof. Dr. H. A. Muhtadi Ridwan, M.Ag.; juga para Wakil Rektor dan Kepala Bagian UIN Malang.

Advertisement

Disana mereka melakukan pertemuan eksekutif dengan pejabat KBRI setempat.  Ada banyak topik penting yang dibahas dalam pertemuan tersebut. Salah satu topik utama yang dibahas adalah program mobilitas mahasiswa tahun 2024, yang menjadi prioritas utama bagi UIN Malang.

"Kami berdiskusi mengenai peluang untuk mengembangkan program mobilitas mahasiswa. Ini demi meningkatkan kualitas pendidikan dan pengalaman belajar mahasiswa," ucap Rektor, Selasa (14/11/2023) melalui keterangan tertulis.

Selain itu, pertemuan tersebut juga membahas kemungkinan program lain yang dapat dilaksanakan, seperti adjunct professor, riset akademik kolaboratif internasional, dan pendirian pusat kajian terkait Uni Eropa.

"Semua program ini diharapkan dapat mendukung visi dan misi UIN Malang, yaitu menjadi institusi unggul bereputasi internasional," imbuhnya.

Hasil pertemuan ini merupakan langkah konkret bagi UIN Malang dan KBRI Brussels Belgia untuk meningkatkan kerjasama di bidang pendidikan, penelitian, dan kultural. Rektor menuturkan, KBRI Brussels telah berkomitmen mendukung sepenuhnya rencana UIN Malang ke depan untuk mewujudkan visi dan misinya.

"Pertemuan ini membuka peluang kerjasama lebih lanjut antara UIN Malang dan institusi pendidikan di Belgia, sekaligus menjadi platform yang solid untuk membangun jejaring dan kerjasama eksternal lebih luas di dunia internasional," tutur Prof Zain.

Dia berharap, pertemuan ini akan menjadi titik awal untuk kolaborasi yang lebih erat dan langgeng antara UIN Malang dan institusi terkait di Belgia, serta membawa manfaat yang signifikan bagi pendidikan dan pengembangan sumber daya manusia di Indonesia. (d)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES