Peristiwa Daerah

Begini Wajah Dilan dan Milea di Polres Malang

Sabtu, 10 Februari 2018 - 20:58 | 59.71k
Subscribe TIMES TV KLIK
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MALANG – Virus Dilan dan Milea melanda kaum ibu-ibu Bhayangkari Cabang Malang, Jawa Timur. Sosok Dilan dan Milea dalam Film berjudul "Dilan 1990" berhasil melahirkan inpsirasi kreatif yang viral di media sosial.

Pengurus Bhayangkari Cabang Malang membuat parodi film berjudul "Dilan 1990". Dalam parodi film tersebut mengkampanyekan "Kartini Run 2018" yang akan diselenggarakan di Jakarta, 22 April 2018.

Advertisement

Parodi film "Dilan 1990" itu diperankan oleh anggota Bhayangkari dan anggota Kepolisian Polres Malang. 

Ide kreatif itu, lahir dari Ketua Bhayangkari Cabang Malang, Tika Yade Setiawan Ujung, istri dari Kapolres Malang, AKBP Yade Setiawan Ujung.

Video tersebut sudah beredar di media sosial. Baik Di Facebook dan di Instagram. Aneka ragam komentar dan banyak yang menyukai video tersebut.

Di Instagram @polisi_indonesia, baru diunggal 15 menit, sudah mendapatkan seribu lebih viewer. Sementara, di akun resmi milik Polres Malang @polresmalangofficial, walau baru diunggah 5 menit sudah ada 200 viewer dan nitizen menyukainya dengan berbagai macam komentar lucu.

"Mileanya suuuueksiiii rek hahahahah..." komentar dengan akun @anna_annisa31. Begitu juga komentar akun atas nama @ainun_nafisahm. "Gak heran ya pak pol malang kreatip2" katanya.

Dari video tersebut, Ketua Bhayangkari Cabang Malang, Tika Yade Setiawan Ujung menyampaikan, pihak berharap acara Kartini Run 2018 berjalan sukses dan semarak.

"Video itu, ide spontan. Alhamdulillah jika banyak yang menyukai dan jadi viral," kata Tika Ujung.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES