Peristiwa Daerah

Kodim 1601 Sumba Timur dan PLN Bangun Kerja Sama

Kamis, 06 Agustus 2020 - 10:47 | 27.21k
Kodim 1601 Sumba Timur NTT bersama PT PLN (Persero) Waingapu saat akan melakukan kegiatan bersama dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat(FOTO;Hbibudin/TIMES Indonesia)
Kodim 1601 Sumba Timur NTT bersama PT PLN (Persero) Waingapu saat akan melakukan kegiatan bersama dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat(FOTO;Hbibudin/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, WAINGAPU – Untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dalam pendampingan keandalan distribusi listrik, Kodim 1601 Sumba Timur NTT menjalin kerja sama dengan PT PLN (Persero) Waingapu, Sumba Timur.

Pasi Intel Kodim 1601 Sumba Timur Kapten Inf. Sambudi Kamis (6/8/2020) mengatakan, kerja sama Kodim 1601 Sumba Timur dan PT PLN (Persero) Waingapu menindaklanjuti nota kesepahaman antara Panglima TNI dan PT PLN.

Advertisement

“Kerja sama ini untuk meningkatkan pelayanan masyarakat agar tidak terhambat dalam pelayanan PT PLN kepada masyarakat Sumba Timur,” kata Kapten Sambudi.

Selain itu menurutnya, kerja sama ini untuk mendukung program pemerintah untuk kesejahteraan masyarakat sebaliknya sebagai satuan teritorial yang berada di Sumba Timur selalu siap membantu Pemerintah Kabupaten dan seluruh komponen masyarakat.

“Sasaran kegiatan Unit Pelaksana Palayanan Pelanggan (UP3) PT PLN berada di Kelurahan Kambaniru Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur,” ujarnya.

Kapten Sambudi menambahkan, dalam kegiatan kerja sama itu salah satunya adalah pengamanan, pemeliharan daya tegangan listrik di Kabupaten Sumba Timur yang akan dilaksanakan oleh pihak PT PLN dan Kodim 1601 Sumba Timur.

“Kerja sama ini kami selalu siap membantu kesulitan maupun kendala yang dialami PT PLN Waingapu khususnya dalam pemeliharaan daya tegangan listrik demi kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Sumba Timur,” terang Pasi Intel Kodim 1601 Sumba Timur Kapten Inf. Sambudi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES