Peristiwa Daerah

Beraura Mistis, Gunung Srawet di Banyuwangi Jadi Lokasi Upacara HUT 75 RI

Senin, 17 Agustus 2020 - 16:33 | 243.84k
Para peserta nampak antusias mengikuti upacara bendera di Gunung Srawet (Foto: Rizki Alfian/TIMES Indonesia)
Para peserta nampak antusias mengikuti upacara bendera di Gunung Srawet (Foto: Rizki Alfian/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BANYUWANGIGunung Srawet, menjadi salah satu tempat pelaksanaan upacara bendera dalam rangka HUT 75 RI di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, Senin (17/8/2020).

Gunung yang berada di Desa Kebondalem, Kecamatan Bangorejo, Banyuwangi tersebut selama ini memang dikenal mistis oleh masyarakat khususnya di wilayah Banyuwangi selatan.

Advertisement

gunung-srawet-2.jpg

Namun pada momen sakral bulan Agustus ini, gunung tersebut menjadi tempat yang istimewa bagi para pecinta ketinggian untuk mengibarkan sang saka merah putih.

Sejumlah pemuda dari lintas komunitas antusias mengikuti kegiatan tersebut. Beberapa perempuan dari gym Gengsta lereng Gunung Srawet juga tampak bergairah untuk menaklukkan gunung itu.

Jajaran Polsek dan Koramil serta pemerintah desa setempat juga tidak absen. Tak ketinggalan, Wakil Ketua Persewangi Banyuwangi Indonesia, H. Zainul Arifin juga terlihat sangat semangat mengikuti upacara bendera tersebut.

Sebelum naik ke puncak, sekitar pukul 07.00 Wib, seluruh peserta terlebih dahulu mengikuti apel kesiapan di depan pos kantor wisata Gunung Srawet. Apel dipimpin langsung oleh Danramil Bangorejo Kapten Inf Lukman Hartadi. Tentunya dengan mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

"Kepada seluruh peserta agar tetap waspada dan berhati-hati saat naik ke puncak gunung. Patuhi arahan dari petugas," kata Lukman kepada para peserta.

gunung-srawet-3.jpg

Usai apel kesiapan, para peserta langsung mendaki ke puncak Gunung Srawet dengan didampingi TNI dan Polri. Mereka sampai di puncak sekitar pukul 08.30 Wib. 

Sebelum upacara dimulai, sesepuh setempat melakukan ritual keselamatan di lokasi tempat pengibaran bendera. Tujuannya untuk mendoakan para pahlawan dan memohon keselamatan bangsa.

Setelah melakukan ritual keagamaan, upacara baru dilaksanakan sekitar pukul 10.00 Wib dengan inspektur upacara Kapolsek Bangorejo, AKP Mujiono.

Dalam sambutannya, Mujiono mengatakan, bahwa upacara bendera merupakan kegiatan sakral untuk menghormati simbol negara kesatuan republik Indonesia. Dihari ulang tahun yang ke 75, dia berpesan untuk tetap memegang teguh prinsip dasar Pancasila sebagai ideologi bangsa.

"Mari menjaga dan merawat Indonesia untuk anak cucu kita, hari ini, besok dan masa yang akan datang," ungkap Mujiono.

Selain upacara bendera, dalam kegiatan tersebut juga dikibarkan bendera merah putih berukuran raksasa yang dipasang di salah satu pohon di puncak Gunung Srawet.

"Ini sebagai simbolis bahwa bendara merah putih harus berkibar dan terus dijunjung tinggi oleh masyarakat Indonesia," ungkap Muhammad Sayidina Ali, Pengasuh Yayasan Pakoewan Poetrawangi Padepokan Al Ikhlas Gunung Srawet di Kabupaten Banyuwangi yang dijadikan lokasi upacara HUT 75 RI. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES