791 Orang Jalani Serbuan Vaksinasi di Lanud Abd Saleh Malang

TIMESINDONESIA, MALANG – Danlanud Abd Saleh Malang, Marsma TNI Zulfahmi, S.Sos., M.Han meninjau acara serbuan vaksinasi di gedung Cakrawala Lanud Abdulrachman Saleh, Senin (9/8/2021)
Zulfahmi mendapatkan laporan bahwa peserta serbuan vaksinasi yang diikuti masyarakat sekitar Lanud Abd Saleh Malang terdaftar 791 orang, dan hanya satu saja yang tidak memenuhi syarat.
Advertisement
Zulfahmi juga secara khusus memberi perhatian terhadap kegiatan yang menyangkut kehidupan manusia di hari-hari mendatang ini.
Kepada petugas vaksinasi, Danlanud sempat menanyakan jumlah pendaftar vaksin di lingkungan Lanud Abd Saleh Malang.
Petugas vaksinasi terdiri dari tenaga kesehatan (nakes) Rumah Sakit TNI AU dr M. Munir Lanud Abdulrachman Saleh, staf operasi Disops, Babinpotdrga dan lainnya.
Zulfahmi juga berharap para petugas dan nakes Lanud Abd Saleh Malang bisa melayani peserta vaksinasi dengan baik.
Usai vaksinasi Kepala Dinas Operasi Lanud Abdulrachman Saleh, Kolonel (Pnb) Subhan, S.T.,M.A.P., menyampaikan terdapat 791 pendaftar vaksin dan yang tidak memenuhi syarat hanya satu sehingga yang tervaksin 790 baik vaksin kedua maupun vaksin pertama.
Selain keluarga besar TNI, sebagian besar peserta adalah warga masyarakat dari wilayah Malang Raya, diantaranya ada penyandang disabilitas. Peserta vaksin dilayani oleh 18 vaksinator dari Rumah Sakit TNI AU dr M. Munir Lanud Abd Saleh Malang. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Irfan Anshori |
Publisher | : Rizal Dani |