Lokasi Pasar Kota Batu yang Terbakar Masih Ditutup

TIMESINDONESIA, BATU – Zona Rombeng, Relokasi Pasar Besar, Kota Batu, Kamis (12/1/2023) pagi masih ditutup oleh petugas, pasca kebakaran yang membakar 6 stand Rabu (11/1/2023) malam.
Jalan menuju lokasi pasar masih ditutup portal dan terlihat sebuah mobil sedan patroli Samapta Polres Batu. Tidak jauh dari tempat itu, terlihat dua personil polisi berjaga.
Advertisement
Garis polisi berwarna kuning juga terlihat masih melintang menutup akses masuk menuju deretan stand di tempat relokasi Pasar Besar Batu.
Meski demikian masih ada masyarakat atau pedagang yang menerobos masuk ke TKP, sekedar untuk melihat kondisi 6 stand.
"Pak tolong ya jangan disana, berbahaya, bisa kejatuhan material bekas kebakaran," tegur polisi yang menjaga lokasi kejadian.
Kabid Pemadaman, Penyelamatan dan Sarpras Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Batu, Santoso Wardoyo menuturkan diduga penyebabnya dikarenakan ada salah satu penghuni stand lupa melepas aliran listrik pemanas air atau heater.
"Tadi siang di salah satu stand, ada yang memanaskan air menggunakan heater, namun kemudian listrik mati sampai pasar tutup. Kemudian listrik nyala, diduga heater masih menancap di listrik, sehingga terbakar dan merembet ke bahan-bahan mudah terbakar seperti plastik dan kertas," ujar Santoso.
Akibat kebakaran ini menurut Santoso terdapat enam kios yang mengalami kerusakan berat yakni kios atau stand milik Siti (2 Kios), Yanto (2 Kios), David (1 Kios), Saun ( 1 kios). Kerugian akibat peristiwa ini diperkirakan kurang lebih Rp 250 juta.(*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Imadudin Muhammad |
Publisher | : Rizal Dani |