Peristiwa Daerah

Probolinggo Didominasi Penduduk Perempuan, Titisan Dewi Rengganis

Minggu, 26 Maret 2023 - 00:35 | 140.57k
Wisata alam di Kecamatan Tiris. (Foto: Instagram Ekspolre Tiris)
Wisata alam di Kecamatan Tiris. (Foto: Instagram Ekspolre Tiris)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGOKabupaten Probolinggo, Jawa Timur, didominasi oleh penduduk perempuan. Terbanyak berada di Kecamatan Tiris, yang berada di lereng Gunung Argopuro. Perempuan di dataran tinggi ini, dipercaya sebagai titisan Dewi Rengganis.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik atau BPS Kabupaten Probolinggo, daerah yang terdiri dari 24 kecamatan serta 330 desa dan kelurahan ini, berpenduduk 1.15 juta jiwa pada tahun 2022.

Advertisement

Dibandingkan penduduk laki-laki, penduduk perempuan mendominasi. Data BPS menunjukkan, Kecamatan Tiris menjadi daerah dengan populasi penduduk perempuan terbanyak. Berada pada ketinggian 110 hingga 1.659 mdpl, Kecamatan Tiris dihuni oleh 33.889 wanita cantik.

Posisi Tiris disusul Kecamatan Tongas. Menurut data, daerah di ujung barat Kabupaten Probolinggo ini, dihuni oleh 33.837 penduduk perempuan.

Posisi ketiga ditempati Kecamatan Kraksaan dengan 33.495 penduduk perempuan. Kemudian secara berurutan ditempati Kecamatan Paiton dengan 33.294 penduduk perempuan, dan Kecamatan Maron dengan 32.683 penduduk perempuan.

Selain itu, dibandingkan dengan 38 kabupaten/kota di Jawa Timur, populasi penduduk perempuan di Kabupaten Probolinggo menduduki peringkat ke-15 terbanyak pada tahun 2022, yaitu sebanyak 572.137 orang.

Sedangkan peringkat populasi penduduk perempuan tertinggi, ditempati oleh Kota Surabaya dan disusul oleh Kabupaten Malang.

Ribuan penduduk yang terdata tersebut merupakan penduduk perempuan secara keseluruhan, sejak usia 0 tahun hingga lanjut usia. Sedangkan penduduk perempuan yang memiliki usia produktif (20-35 tahun) di Kabupaten Probolinggo tercatat sebanyak 131.547 orang.

Dipercaya Sebagai Titisan Dewi Rengganis

Angka populasi penduduk perempuan di Kecamatan Tiris merupakan populasi terbanyak. Selain itu pertumbuhan penduduk perempuannya dikenal cukup kental dengan cerita mistis dan mitos yang beredar di tengah-tengah masyarakat.

Mayoritas wanita Tiris dikenal memiliki paras anggun nan menawan lantaran dipercaya titisan Dewi Rengganis.

Konon, Kecamatan Tiris disebut-sebut sebagai surganya Probolinggo. Masyarakat percaya peradaban wanita cantik di kecamatan itu berawal dari seorang dewi bernama Rengganis.

Mitologi itu beredar di sepanjang lereng Pegunungan Argopuro. Bukti cerita ini dapat dijumpai dengan adanya Candi Kedaton di Desa Andung Biru, kecamatan setempat.

Tak hanya itu, wilayah tersebut juga memiliki lima danau alami, serta sejumlah air terjun pegunungan. Dalam kisahnya, danau atau ranu itu memiliki hubungan cerita yang cukup kental dengan kisah Dewi Rengganis.

Penduduk setempat meyakini, bahwa danau dan air terjun itu menjadi tempat pemandian sang Dewi Rengganis. Tak heran jika penduduk di wilayah setempat terkenal dengan parasnya yang cantik dan mempesona.

Sebab air yang dikonsumsi dan dibuat mandi oleh masyarakat setempat merupakan air yang mengalir dari pegunungan Argopuro atau tempat pemandian Dewi Rengganis.

Saat ini, danau dan air terjun di Tiris tersebut dijadikan tempat destinasi wisata oleh masyarakat setempat, guna meningkatkan perekonomian masyaraka. Wisata alam itu dijaga dan dirawat sebagai peninggalan sejarah Kabupaten Probolinggo. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Muhammad Iqbal
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES