Daftar Kecamatan Terluas hingga Tersempit di Kabupaten Bondowoso

TIMESINDONESIA, BONDOWOSO – Bondowoso merupakan salah satu kabupaten ujung timur Jawa Timur, bersebelahan dengan Kabupaten Banyuwangi.
Luas wilayah Kabupaten Bondowoso mencapai 1.518,774 kilometer persegi (km2). Total 23 kecamatan, 209 desa, dan 10 kelurahan.
Advertisement
Jarak Kabupaten Bondowoso dari ibu kota Provinsi Jawa Timur di Surabaya sekitar 200 km.
Kabupaten yang memiliki julukan Bondowoso Republik Kopi (BRK) ini diapit oleh sejumlah kabupaten.
Di sebelah utara Bondowoso berbatasan dengan Kabupaten Situbondo.
Kemudian di sebelah timur berbatasan dengan Kabupaten Banyuwangi.
Sedangkan di sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten Jember.
Kabupaten Bondowoso tidak memiliki laut. Tetapi kekayaan alam Bumi Ki Ronggo sungguh melimpah.
Kondisi dataran di Bondowoso terdiri dari pegunungan dan perbukitan seluas 44,4 persan dataran tinggi 24,9 persen dan dataran rendah 30,7 persen dari luas wilayah secara keseluruhan.
Mengacu data Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Bondowoso tahun 2023, berikut daftar kecamatan terluas hingga tersempit di BRK.
Luas kecamatan ini diurutkan dari kecamatan paling sempit.
Kecamatan Bondowoso merupakan kecamatan dengan luas wilayah paling sempit, yaitu seluas 22,841 km2 atau 1,44 persen dari luas keseluruhan wilayah.
Kecamatan Tenggarang persis berada di sebelah timur Kecamatan Bondowoso, dengan luas wilayah 25,761 km2.
Kemudian ada Kecamatan Sukosari, dengan luas wilayah 26,177 km2.
Kecamatan Jambesari Darussholah memiliki luas wilayah 27,624 km2.
Sementara Kecamatan Tamanan memiliki luas wilayah 30,870 km2 atau sekitar 1,92 persen dari luas kabupaten.
Kecamatan Tegalampel di posisi keenam dengan luas wilayah 33,623 km2 atau 2,23 persen dari luas kabupaten.
Posisi ketujuh Kecamatan Wonosari dengan luas wilayah mencapai 37,828 km2.
Adapun untuk posisi delapan adalah Kecamatan Pujer dengan luas wilayah 38,325 km2.
Selanjutnya Kecamatan Binakal dengan luas wilayah 39,098 km2 atau 2,47 persen dari luas kabupaten Bondowoso.
Posisi 10 yakni Kecamatan Taman Krocok dengan luas wilayah mencapai 44,570 km2.
Urutan 11 Kecamatan Curahdami dengan luas wilayah 51,296 Km2.
Selanjutnya Kecamatan Prajekan dengan luas wilayah mencapai 52,771 km2.
Kecamatan Wringin memiliki luas 3,48 persen dari total luas kabupaten Bondowoso atau 55,183 Km2.
Sementara Kecamatan Grujugan memiliki luas 58,347 km2 atau 4,43 persen dari luas kabupaten.
Berikutnya Kecamatan Maesan dengan luas wilayah 58,446 km2.
Kemudian Kecamatan Pakem memiliki luas wilayah 60,011 km2.
Sementara Kecamatan Tapen tidak jauh berbeda dengan Pakem dengan luas wilayah 60,521 km2.
Selanjutnya Kecamatan Klabang memiliki luas 74,933 km2 atau 4,48 persen dari luas kabupaten.
Adapun Kecamatan Tlogosari memiliki luas 109,680 km2 dan menjadi kecamatan terluas kelima di Bondowoso.
Disusul Kecamatan Cerme yang menjadi kecamatan terluas keempat dengan luas wilayah 116,511 km2.
Kecamatan Botolinggo memiliki luas wilayah 126,818 km2 menjadi kecamatan terluas ketiga di Bondowoso.
Selanjutnya kecamatan terluas kedua adalah Kecamatan Sumber Wringin dengan luas wilayah 151,880 km2.
Sementara kecamatan terluas se-kabupaten Bondowoso adalah Kecamatan Ijen dengan luas wilayah 215,660 km2. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Ferry Agusta Satrio |
Publisher | : Rizal Dani |