Peristiwa Daerah

Wisatawan Domestik dan Mancanegara Kagum Pesona Keindahan Tanjung Waka 

Senin, 06 November 2023 - 08:18 | 79.19k
Penampilan atraksi 1.000 perahu layar di pesisir Tanjung Waka. (Foto: Genpi Malut)
Penampilan atraksi 1.000 perahu layar di pesisir Tanjung Waka. (Foto: Genpi Malut)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, KEPULAUAN SULA – Objek wisata Tanjung Waka yang terletak di Desa Fatkauyon, Kecamatan Sulabesi Timur, Kepulauan Sula, mengusik perhatian dunia melalui pengelaran Festival Tanjung Waka yang diselenggarakan pada 4-6 Oktober 2023.

Bukan saja masyarakat lokal yang hadir untuk menyaksikan berbagai macam atraksi tarian khas Kepulauan Sula, juga atraksi 1.000 perahu yang berada pesisir Tanjung Waka. Namun, wisatawan domestik dan mancanegara juga turut mengambil bagian untuk menyaksikan pesona keindahan Tanjung Waka.

Advertisement

Seorang wisatawan domestik dari Kalimantan Timur Ninik, Salsabillah (28), mengatakan pesona Tanjung Waka bagaikan salah satu surga tersembunyi di timur indonesia,.

"Saya, sangat kagum dengan pesona keindahan Tanjung Waka. Bukan hanya itu dengan beragam atraksi tarian khas yang di tampilkan untuk menyambut kedatangan bupati dan rombongan, menjadikan Festival Tanjung Waka salah satu event terbaik yang pernah saya kunjungi," katanya kepada TIMES Indonesia, Senin (6/11/2023).

Sebagai seorang penyuka treveling, Ninik mengaku sering mencari informasi di media sosial tentang pesona keindahan alam indonesia. Dan pada bulan September, ia mendapat informasi di media sosial akan diadakan pergelaran Festival Tanjung Waka, di Maluku Utara.

Tanjung-Waka-b.jpgPenampilan tarian khas Kepulauan Sula. (Foto: Genpi Malut)

"Ini baru perdana saya datang di Kepulauan Sula. Kalau Kota Ternate, Tidore, dan Morotai sudah pernah saya datangi di tahun 2022. Alhamdulillah, masyarakatnya ramah dan adat-adatnya sangat luar biasa d Sula," ujarnya.

Chalvin Daniel, wisatawan mancanegara, ditemui TIMES Indonesia di lokasi Tanjung Waka, mengatakan pesona keindahan Tanjung Waka menjadi salah satu pantai terunik dengan pasir putih terpanjang.

Dikatakanya, dirinya akan membuat salah satu vidio tentang pesona keindahan Tanjung Waka untuk membagikannya di chanel YouTube. Sebab menurutnya menyaksikan event ini sangatlah unik, dengan kaloborasi semua tarian khas asal Kepulauan Sula. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Hendarmono Al Sidarto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES