BAZNAS Kota Malang Kirim Donasi Rp434 Juta untuk Palestina

TIMESINDONESIA, MALANG – Badan Amil Zakat Nasional atau BAZNAS Kota Malang, Jawa Timur mengirimkan uang donasi kemanusiaan untuk Palestina.
Uang sebesar Rp434.690.940 tersebut didapatkan dari hasil pengumpulan donasi kemanusiaan untuk Palestina dari kalangan aparatur sipil negara (ASN) lingkungan Pemkot Malang
Advertisement
Ketua Baznas Kota Malang Prof.Dr.H. Kasuwi Saiban, MA menyampaikan ucapan terima kasih kepada jajaran Pemkot Kota Malang, Pj Wali Kota Malang Wahyu Hidayat dan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Malang.
Juga kepasa ASN serta elemen masyarakat Kota Malang yang telah memberikan kepercayaan dan kepedulian dengan menyisihkan sebagian rezekinya untuk Palestina melalui BAZNAS Kota Malang. "Semoga akan ada tambahan rezeki yang berlipat bagi yang sudah membantu.
Masalah palestina ini adalah masalah global, kami hanya bisa berdoa dan membantu menghimpun serta menyalurkan donasi kemanusiaan sesuai dengan intruksi BAZNAS pusat dan Provinsi Jawa Timur," ujar Kasuwi, Minggu (24/12/2023).
Penyerahan donasi kemanusiaan ini disalurkan melalui Baznas Provinsi Jawa Timur di sela acara rapat evaluasi akhir tahun 2023 dan outlook 2024 di Hotel Mercure Grand Mirama Surabaya, Jumat (22/12/2023) lalu.
Sementara, Wakil Ketua Bidang 1 pengumpulan H. Edy Hayatullah SP.MM menambahkan, BAZNAS Kota Malang masih membuka pintu lebar jika setelah ini masih ada yang ingin memberikan donasi kemanusiaan melalui BAZNAS.
BAZNAS Kota Malang masih akan terus menggalakan donasi kemanusian bagi Palestina dan akan diserahkan melalui lembaga resmi.
"Mungkin masih ada tambahan dari yang mau memberikan donasi kemanusian untuk Palestina, maka BAZNAS Kota Malang masih membuka kesempatan menerima donasi tersebut," tandasnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Ronny Wicaksono |
Publisher | : Lucky Setyo Hendrawan |