Hari Jadi ke-731 Kota Surabaya: Siap Songsong Indonesia Emas 2045

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi menyebut, di hari jadi ke-731 Kota Surabaya, sudah banyak mendulang berbagai prestasi dan kesejahteraan yang dapat dirasakan warga. Seperti, turunnya angka kemiskinan dari 10,6 persen waktu Covid-19 menjadi 4,65 persen. Pengangguran diangka 10 persen menjadi 6,76 persen.
"Dan stunting turun menjadi 1,6 persen dari 28,5 persen. Ini terendah se Indonesia," ungkapnya dengan bangga saat menyampaikan sambutan pada Resepsi Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS), Jumat (31/5/2024) di Balai Kota.
Advertisement
"Ini kekuatan gotong royong dan pergerakan yang luar biasa di Surabaya," imbuh Cak Eri, sapaan karibnya.
Menurutnya, Surabaya hebat bukan karena satu orang atau kelompok tertentu, melainkan ditopang oleh berbagai pilar masyarakat yang bekerja keras mewujudkannya.
"Surabaya dibangun tidak untuk hari ini, tetapi untuk berkelanjutan menyongsong Indonesia emas tahun 2045," katanya.
Lebih lanjut, dirinya bernostalgia kala diberikan nasihat oleh para masyayikh, ulama, dan para pendahulunya saat pertama kali menjabat sebagai kepala daerah.
"Jadikanlah Surabaya menjadi kota yang penuh perjuangan, yang memiliki akidah agama kuat, memiliki akhlaqul karimah baik di agama apapun itu. Jangan pernah membangun sesuatu untuk mencari ketenaran maupun popularitas," ujarnya.
Oleh karena itu, pihaknya berkomitmen untuk terus membangun dan memberikan yang terbaik bagi Kota Surabaya.
"Dalam membangun Surabaya kita memiliki derajat, hak dan kewajiban yang sama. Karena Surabaya ini dibangun dengan kekeluargaan dan kekuatan kerakyatan," tegasnya.
Kendati demikian, menurut Wali Kota Eri, PR Surabaya saat ini adalah bagaimana Kota Pahlawan harus sejahtera dan tidak hanya bergantung pada pemerintahannya.
"Surabaya terbentuk dari kampung, oleh karena itu mari kita bentuk kampung madani, kampung yang penuh peradaban. Bagaimana orang yang mampu membantu orang yang tidak mampu didalam kampungnya sendiri," jelasnya.
"Ayo kita satukan tekad untuk Surabaya hebat agar bisa menjadi kota yang baldatun thoyyibatun wa rabbun ghafur," pungkasnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Deasy Mayasari |
Publisher | : Sholihin Nur |