Gempa Bumi 2,9 Magnitudo Guncang Bantul, BMKG: Dipicu Aktivitas Sesar Aktif

TIMESINDONESIA, YOGYAKARTA – Gempa bumi tektonik dengan magnitudo 2,9 mengguncang wilayah Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), pada Kamis (10/4/2025) pukul 16.43 WIB.
Berdasarkan analisis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), pusat gempa berada di darat pada koordinat 8.03° LS dan 110.40° BT, sekitar 15 kilometer tenggara Bantul, dengan kedalaman 18 kilometer.
Advertisement
“Gempa ini termasuk jenis gempa dangkal yang dipicu oleh aktivitas sesar aktif,” jelas Kepala Stasiun Geofisika Sleman, Ardhianto Septiadhi, dalam keterangan tertulis, Kamis petang.
Guncangan dirasakan dengan skala intensitas III MMI di wilayah Bantul. Hingga pukul 16.56 WIB, BMKG mencatat belum ada gempa susulan dan tidak ada laporan kerusakan.
BMKG mengimbau masyarakat tetap tenang dan tidak terpengaruh informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan. Warga juga diminta menjauhi bangunan retak atau rusak, serta memastikan rumah dalam kondisi aman sebelum kembali masuk.
Informasi resmi terkait gempa hanya dapat diakses melalui kanal resmi BMKG, seperti situs www.bmkg.go.id, media sosial @infoBMKG, kanal Telegram InaTEWS_BMKG, dan aplikasi mobile InfoBMKG. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Deasy Mayasari |
Publisher | : Ahmad Rizki Mubarok |