Peristiwa Internasional

Hari Raya Idul Fitri di Inggris, Ada Celebrating Eid Festival

Minggu, 23 April 2023 - 11:02 | 156.55k
Ilustrasi shalat Idul Fitri di London (FOTO: muslimahdaily.com)
Ilustrasi shalat Idul Fitri di London (FOTO: muslimahdaily.com)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MALANG – Meski jumlah umat Islam di Inggris cukup banyak, namun Hari Raya Idul Fitri di Inggris masih belum dinyatakan sebagai Hari Libur Nasional. Islam adalah agama terbesar kedua yang dipeluk warga negara Inggris. 

Namun demikian, sebagai bentuk penghormatan terhadap umat Islam, banyak perusahaan bisnis dan sekolah memberi hari libur bagi umat Islam yang ingin merayakan Hari Raya Idul Fitri.

Advertisement

Seperti umat Islam lainnya, muslim di kota London menggelar shalat Ied di masjid yang ada di wilayah mereka. Adapun pusat perayaan Hari Raya Idul Fitri di negara ini akan dilakukan di Trafalgar Square, London.

Usai shalat Ied, umat Islam di London biasanya akan berziarah ke makam keluarga mereka yang telah meninggal. Kemudian mereka akan berkumpul dan bersilaturahmi dan saling mengucapkan selamat kepada kerabat dan sesama muslim lainnya.

Sebagian dari meraka juga melakukan tradisi makan bersama dengan menyajian makanan khas daerah mereka masing-masing. Bagi umat Islam yang berasal dari luar Inggris, mereka juga akan memasak makanan khas daerah meraka saat merayakan Hari Raya Idul Fitri. Termasuk muslim asal Indonesia yang bermukim atau bekerja di Inggris.
 
Mirip dengan Indonesia, sebagian mereka ada juga yang berbagi hadiah dan ada juga yang menyantuni orang miskin saat Hari Raya Idul Fitri.

Toleransi beragama di Inggris cukup kental. Setiap tahun ada perayaan yang disebut Celebrating Eid Festival. Acara yang khusus digelar untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri tersebut digelar Trafalgar Square, London.

Tak hanya umat Islam yang hadir. Umat agama lain juga bisa mengikuti acara ini.

Celebrating Eid Festival ini dijadikan ajang silaturahmi warga negara Indonesia yang tersebar di kota-kota di Inggris untuk berkumpul di London. Perayaan ini biasanya digelar seminggu usai Hari Raya Idul Fitri. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES