Peristiwa Nasional

LAPAN A-3, Satelit Karya Anak Bangsa Diluncurkan Hari Ini

Rabu, 22 Juni 2016 - 06:36 | 54.76k
Ilustrasi (Foto: metronews)
Ilustrasi (Foto: metronews)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) siap meluncurkan Satelit LAPAN-A3/LAPAN-IPB pada hari ini, Rabu (22/6/2016) pukul 10:55 WIB di Pusat Antariksa Satihs Dhawan, Sriharikota, India.

Dilansir dari laman resmi lapan.go.id, satelit mikro generasi ketiga ini membawa misi penginderaan jauh eksperimental untuk memantau sumberdaya pangan. 

Advertisement

Salah satu misi LAPAN-A3 adalah pemantauan lahan pertanian dalam rangka peningkatan produktivitas pertanian nasional. Secara spesifik, satelit ini dibangun agar mampu mengidentifikasi tutupan dan penggunaan lahan serta pemantauan lingkungan. 

Selain itu, LAPAN-A3 juga membawa misi pemantauan lalu lintas laut global serta pemantauan medan magnet bumi untuk keperluan penelitian. 

Satelit LAPAN-A3/LAPAN-IPB dikembangkan dengan menjalin kerja sama dengan Institut Pertanian Bogor (IPB).

Satelit ini akan diluncurkan dengan menumpang Roket PSLV-C34 milik India. Roket ini membawa misi utama peluncuran satelit Cartosat milik India, serta dua satelit buatan perguruan tinggi setempat, yaitu Sathyabamasat dan Swayam. 

Tak hanya Indonesia, beberapa negara juga ikut serta dalam misi peluncuran tersebut dengan cara piggyback, yakni Amerika Serikat, Jerman Kanada. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : LAPAN

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES