Profesionalisme Polri akan Pengaruhi Penindakan Hukum

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kepolisian Republik Indonesia (Polri) diharapkan terus meningkatkan profesionalisme dan disiplin, terlebih setiap melakukan penindakan hukum.
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengatakan, profesionalisme dan disiplin ini akan sangat berpengaruh pada penegakan hukum yang berkeadilan.
Advertisement
"Profesionalisme dan disiplin anggota Polri sekarang akan sangat berpengaruh terhadap ketegasan penindakan hukum oleh Kepolisian RI tanpa pandang bulu demi menjaga keamanan dan ketertiban serta melindungi masyarakat," papar Tjahjo kepada TIMES indonesia, Senin (3/7/2017).
Menurutnya, penegakkan hukum harus dilakukan tanpa pandang bulu bagi seluruh warga negara. Selain bertujuan menciptakan rasa keadilan, penegakan hukum juga untuk menjaga keamanan dan ketertiban serta melindungi segenap masyarakat.
Diakui, profesionalisme di jajaran kepolisian saat ini sudah semakin meningkat. Bahkan tingkat disiplin yang diterapkan Kapolri sudah jadi bagian yang tidak terpisahkan anggota Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
"Keberhasilan kepolisian juga harus didukung informasi keterbukaan dan keberanian masyarakat menyampaikan informasi kepada kepolisian atas semua gelagat dinamika yang ada dimasyarakat," ujarnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |
Publisher | : Ahmad Sukmana |