APPSI Gagas Ekspedisi Gubernur, Bukalapak: Kami Komitmen Pemberdayaan UMKM

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Melalui APPSI (Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia), yang menggelar ekspedisi jelajah Nusantara ke 34 provinsi di seluruh Indonesia. Bukalapak sebagai salah satu official partner dalam kegiatan itu, siap membangun Indonesia melalui pemberdayaan UMKM yang ada di Indonesia.
Diketahui, Ekspedisi Gubernur atau Ekspedisi APPSI ini akan dimulai Jumat (7/9/2018) mendatang melalui perjalanan darat dari Sabang sampai Merauke.
Advertisement
Menurut Co-founder dan Presiden Bukalapak, Fajrin Rasyid, Bukalapak sebagai salah satu perusahaan teknologi terbesar di Indonesia memiliki komitmen untuk berkontribusi membangun Indonesia melalui pemberdayaan UKM di seluruh Indonesia.
"Dengan komitmen itu, Bukalapak menyambut baik dan mendukung penuh kegiatan ekspedisi 34 gubernur yang diselenggarakan oleh Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia dengan berkolaborasi bersama jajaran pemerintah provinsi untuk mewujudkan komitmen tersebut," jelas Fajrin.
Ia menekankan bahwa untuk melakukan hal tersebut, haruslah dengan semangat kolaborasi dan gotong-royong ingin terus berkontribusi untuk Indonesia dalam pemerataan ekonomi masyarakat.
Bukalapak katanya, sangat mendukung kegiatan ekspedisi 34 gubernur. "Karena kegiatan ini memiliki cita-cita yang sama dengan kami yaitu untuk menaikkelaskan Indonesia. Bersama APPSI melangkah bersama mengeksplorasi keunggulan setiap provinsi untuk membangun Indonesia menjadi lebih maju," tegasnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Yatimul Ainun |
Publisher | : Rochmat Shobirin |