Sejarah Hari Ini, Serangan Umum 1 Maret 1949

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Sejarah hari ini mencatat sebuah peristiwa penting yang terjadi pada 1 Maret 1949. Saat itu, pejuang Indonesia berhasil memukul mundur tentara Belanda dari Yogyakarta. Peristiwa ini dikenal sebagai Serangan Umum 1 Maret 1949.
Sebelumnya, Belanda melalui Agresi Militer II menyebutkan jika Pemerintah Indonesia dan TNI sudah tidak ada. Belanda ketika itu mampu menduduki Yogyakarta yang merupakan ibu kota negara.
Advertisement
Sri Sultan Hamengku Buwono IX selaku Raja Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat waktu itu kemudian mengirimkan surat kepada Jenderal Soedirman agar diadakan serangan. Jenderal Sudirman, kemudian meminta Sri Sultan HB IX berkomunikasi dengan Letkol Soeharto, selaku Komandan Brigade 10/Wehrkreise III.
Perang kota pada 1 Maret yang dimulai pada pukul 18.00 WIB berjalan efektif. Gabungan tentara dan rakyat membuat Belanda memilih mundur meninggalkan Yogyakarta. Serangan Umum 1 Maret 1949 ini tidak hanya menambah semangat tentara dan pejuang, namun juga menghasilkan posisi tawar lebih untuk Pemerintah Indonesia saat berunding di PBB. 1 Maret juga diperingati sebagai Hari Kehakiman Nasional. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Publisher | : Rizal Dani |