Peristiwa Nasional

Tragedi Cicalengka: Seluruh Penumpang KA Berhasil Dievakuasi

Jumat, 05 Januari 2024 - 10:12 | 43.89k
Lokasi kecelakaan KA di Cicalengka berada di pematang sawah jauh dari pemukiman warga. (Foto: Tangkapan Layar)
Lokasi kecelakaan KA di Cicalengka berada di pematang sawah jauh dari pemukiman warga. (Foto: Tangkapan Layar)

TIMESINDONESIA, BANDUNG – Upaya evakuasi penumpang kereta api terus dilakukan dalam tragedi Cicalengka. Seluruh penumpang berhasil dievakuasi dari KA Turangga dan KA Lokal Bandung Raya yang mengalami kecelakaan di petak Stasiun Cicalengka-Haurpugur, Bandung. 

Total penumpang KA Turangga berjumlah 287 orang, sementara KA Lokal Bandung Raya membawa 191 penumpang.

Dari total penumpang, dilaporkan ada 24 korban luka yang telah dilarikan ke RSUD Cicalengka, sedangkan 2 orang lainnya dirawat di Puskesmas dan fasilitas kesehatan terdekat. 

Informasi sementara menyebutkan bahwa satu orang meninggal dunia, yang merupakan petugas kereta yang terlibat dalam kecelakaan tersebut.

Sebelumnya, VP Public Relation PT KAU, Joni Martinus, memberikan penjelasan tambahan, pihaknya terus memantau kondisi para korban dan memberikan dukungan maksimal dalam proses pemulihan. Tim medis dan petugas penyelamat telah dikerahkan untuk memberikan pertolongan dan perawatan secepat mungkin.

Lokasi kecelakaan yang berada di area pematang sawah dan jauh dari pemukiman warga menjadi faktor yang membantu dalam evakuasi dan penanganan korban. 

Meskipun demikian, kejadian ini tetap menyisakan duka yang mendalam, terutama bagi keluarga korban dan semua yang terlibat dalam peristiwa tragis ini.

Pihak berwenang dari kepolisian terus melakukan investigasi untuk mengungkap penyebab pasti kecelakaan ini. Informasi lebih lanjut akan disampaikan seiring dengan perkembangan evakuasi dan hasil penyelidikan. Masyarakat diimbau untuk memperhatikan informasi resmi dari PT KAI terkait pemulihan operasional kereta dan kondisi penumpang yang terlibat tragedi Cicalengka. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Bambang H Irwanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES