Pencuri Motor Operasional PMI Kota Probolinggo Terekam CCTV

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Satu unit motor operasional milik Unit Transfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Probolinggo, raib digondol maling saat diparkir di kantor PMI, Jl Soekarno-Hatta, Kelurahan/Kecamatan Kanigaran, kota setempat.
Pelaku berhasil membawa kabur motor, setelah merusak kunci motor. Aksi pencurian tersebut, terlihat jelas dari rekaman closed circuit camera (CCTV), Jumat (20/4/2018).
Advertisement
Berdasarkan informasi yang didapat TIMES Indonesia, aksi pencurian itu terjadi sekitar pukul 05.30 pagi. Dari rekaman CCTV berdurasi 57 detik, pelaku nampak tidak mengalami kesulitan, saat mengambil motor tersebut. Bersamaan dengan perginya pelaku, nampak ada seorang pegawai PMI yang keluar ruangan. Namun diduga, ia tidak menyadari, jika motor miliknya telah raib dibawa kabur pelaku.
Petugas Tekhnis UTD, Suwito membenarkan, jika telah terjadi aksi pencurian di kantornya. “Kami juga sudah melaporkan peristiwa ini, ke pihak kepolisian,” katanya.
Masih menurut Suwito, kondisi kantornya memang sepi, saat kejadian. Lokasi kantor yang berada di tepi jalan utama, juga memudahkan pelaku untuk masuk. Di lokasi kejadian, motor yang diduga milik pelaku ketinggalan. Diduga, motor matik putih dengan nomor polisi N5479TBB itu, juga merupakan motor curian. Karena kunci kontak motor, sudah rusak.
Sejauh ini, kasus pencurian motor operasional PMI Kota Probolinggo ini, sedang ditangani Satreskrim Polresta Probolinggo. Bahkan aksi pencurian yang terekam CCTV ini, sudah tersebar melalui jejaring sosial facebook. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |
Publisher | : Rizal Dani |