Proses Coklit 24 Juli Ditargetkan Selesai, ini Imbauan KPU Provinsi Bali

TIMESINDONESIA, BALI – Komisioner KPU Provinsi Bali, John Darmawan menyatakan proses Coklit pemilih untuk Pilkada 2024 akan tuntas pada 24 Juli mendatang.
Ini disampaikannya usai menggelar diskusi Pilkada bersama instansi terkait dan Forkopimda Bali di Denpasar, Jumat (12/7/2024).
Advertisement
"Untuk update Coklit tadi malam kita di tingkatan 9 Kabupaten/Kota di Provinsi Bali sudah yaitu mencapai 95,3%," jelasnya kepada sejong awak media yang meliput.
Kata dia, dari jumlah DPT Bali sebanyak 3270 ribu sudah ada 4 Kabupaten yang sudah 100% selesai melaksanakan Coklit dan 3 Kabupaten yang diatas 97% dan Kabupaten Badung serta Kota Denpasar masih 85%.
"Kami berharap dengan waktu yang tersisa, kami bisa manfaatkan betul untuk melakukan proses penyisiran terhadap data pemilih potensial pemilu yang masih tercecer untuk datanya kita input," harapnya.
Ia juga mengimbau agar partai politik agar berkoordinasi dengan perangkat KPU di daerah apabila ada konstituennya yang belum terdaftar sebagai Pemilih.
"Saat ini sangat mudah untuk mengecek DPT online untuk mengetahui apakah sudah terdaftar atau belum," jelasnya.
Dalam kesempatan ini, John mengungkap 4 Kabupaten yang sudah berhasil melaksanakan proses Coklit 100% yaitu Kabupaten Klungkung, Jembrana, Tabanan dan Bangli.
"Untuk Badung dan Denpasar, dari hasil evaluasi internal kami termasuk masukan dari Bawaslu kendala yang menjadi hambatan Pantarlih saat melaksanakan proses Coklit yaitu tingginya mobilitas warga di kedua daerah tersebut," ungkap John.
Untuk itu, pihaknya meminta kerjasama masyarakat pemilih di Kabupaten Badung dan kota Denpasar untuk kooperatif dalam proses Coklit yang dilakukan Pantarlih.
"Selain karena tingkat mobilitas warga yang tinggi, kendala lainnya yaitu banyaknya alamat yang tidak ditemukan dan ini kami sampaikan kepada Pemda setempat agar pencantuman alamat di KTP dengan domisili yang sebenarnya dapat lebih jelas untuk mempermudah tugas Pantarlih," katanya.
John berharap target 75% pemilih dalam Pilkada dan Pilgub Bali mendatang dapat tercapai untuk partisipasi masyarakat. "Semoga target kami bisa diraih maksimal sehingga bisa mencapai diatas 75% ya," tutupnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Sholihin Nur |