Politik Pilkada 2024

Pilkada Lombok Barat 2024, Dukungan Anak Muda pada Nurhidayah-Imam Kafali Terlihat Nyata

Rabu, 02 Oktober 2024 - 22:21 | 38.65k
Calon Bupati Lombok Barat Hj Nurhidayah menggelar bincang pemuda bertajuk Rabu Cinta Biru, untuk mendengar segala macam problematika daerah di mata anak muda.(FOTO: Relawan Jalan Baru)
Calon Bupati Lombok Barat Hj Nurhidayah menggelar bincang pemuda bertajuk Rabu Cinta Biru, untuk mendengar segala macam problematika daerah di mata anak muda.(FOTO: Relawan Jalan Baru)
FOKUS

Pilkada 2024

Kecil Besar

TIMESINDONESIA, LOMBOK BARAT – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Lombok Barat nomor urut 2 pada Pilkada Lombok Barat 2024, Hj. Nurhidayah dan Imam Kafali, menegaskan pentingnya peran anak muda dalam pembangunan masa depan Lombok Barat.

Dalam berbagai kesempatan, pasangan yang diusung dengan slogan "Jalan Baru" ini selalu menekankan bahwa anak muda adalah ujung tombak perubahan.

Advertisement

"Di pundak anak muda inilah masa depan Lombok Barat diletakkan. Anak muda bukan hanya penggembira, tapi mereka adalah penggerak perubahan," ujar Hj. Nurhidayah dalam acara Rabu Cinta Biru yang digelar di Warunk Kekeri, Kecamatan Gunungsari, Rabu (2/10/2024) sore.

Acara tersebut dihadiri oleh banyak anak muda yang menyampaikan berbagai keluhan terkait isu-isu strategis, seperti pariwisata, pendidikan, hingga pembangunan. Salah satu peserta acara mengeluhkan kondisi sektor pariwisata yang masih terpuruk pasca gempa dan pandemi COVID-19.

"Sebelum gempa dan pandemi, dari sektor pariwisata kami bisa mendapatkan penghasilan hingga Rp 500 ribu sehari. Namun, sekarang sangat sulit. Kami berharap ada perhatian khusus dari Ibu Nurhidayah dan tim terkait pariwisata ini," ungkap salah satu peserta.

Keluhan tersebut mendapatkan respons langsung dari Nurhidayah. Ia menegaskan bahwa pariwisata menjadi salah satu fokus utama dalam program Jalan Baru.

"Saya sangat senang mendengar pertanyaan tentang pariwisata. Ini adalah salah satu program utama kami. Kami berkomitmen untuk membangkitkan kembali sektor ini dan mendukung para pelaku pariwisata dengan berbagai program yang sudah kami siapkan," kata politisi asal Gunungsari tersebut.

Nurhidayah juga menjelaskan bahwa ia telah menyusun sebuah buku yang berjudul Jalan Baru Pariwisata sebagai bukti nyata komitmen mereka dalam mendukung dan mengembangkan sektor pariwisata di Lombok Barat.

Tak hanya soal pariwisata, isu pendidikan juga menjadi perhatian dalam acara tersebut. Beberapa anak muda menyampaikan keluhan mengenai banyaknya anak putus sekolah karena kendala biaya. Mereka berharap pasangan nomor urut 2 ini dapat memberikan solusi konkret.

Menanggapi hal ini, Nurhidayah berjanji akan memperhatikan serius masalah pendidikan. "Pendidikan adalah kunci masa depan. Kami akan memastikan setiap anak di Lombok Barat mendapatkan akses pendidikan yang layak, tanpa terkendala biaya," tegasnya.

Acara Rabu Cinta Biru ini diakui Nurhidayah sebagai bukti nyata bahwa anak muda Lombok Barat tidak hanya menjadi pelengkap dalam pesta demokrasi, tetapi benar-benar menjadi bagian dari perubahan dan solusi.

"Alhamdulillah, saya sangat senang. Ini sudah kesekian kalinya saya berinteraksi dengan anak muda, dan saya bangga bahwa mereka benar-benar peduli dengan masa depan Lombok Barat," kata Nurhidayah.

Dengan program yang mendukung pariwisata, pendidikan, dan pembangunan, pasangan Nurhidayah-Imam Kafali berharap dapat membawa Lombok Barat ke arah yang lebih baik dengan melibatkan peran anak muda sebagai motor penggerak perubahan.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES