Dua Orang Nelayan di Banyuwangi Dilaporkan Hilang Saat Melaut

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Dua orang nelayan asal Dusun Muncar, Desa Tembokrejo, Kecamatan Muncar, Banyuwangi, dilaporkan hilang saat mencari ikan di laut.
Dua orang nelayan tersebut adalah Mustaji (48) dan anaknya Hendra Wahyudi (22). Keduanya pergi mencari ikan sejak Senin (22/6/2020) pukul 09.00 WIB lalu dan tak kembali hingga saat ini.
Advertisement
Informasi yang dihimpun TIMESIndonesia, kedua nelayan itu menggunakan perahu Potre Koneng warna oranye jenis Nol-Konol dengan alat tangkap jaring siang malam.
Mereka berangkat bersama rombongan dari Pelabuhan Muncar menuju ke perairan Pulukan, Jembrana, Bali. Diduga saat dalam perjalanan pulang kondisi cuaca buruk dan perahu pecah dihantam ombak.
"Betul kita terima laporan kemarin, namun saat ini masih kami dalami terkait dengan laporan tersebut," ungkap Koordinator Pos SAR Banyuwangi, Risky Putra, Minggu (28/6/2020).
Meski begitu, Tim SAR juga sudah melakukan koordinasi dengan SAR Jawa Timur dan Bali terkait hilangnya dua nelayan asal Banyuwangi tersebut.
"Berhubung lokasi tempat mencari ikan sangat jauh perjalanan yang kurang lebih memakan waktu 6 jam dan cuaca sangat buruk, tindakan kami sementara masih berkoordinasi dengan Polair dan PosAL Muncar," ujar Risky.
Tim SAR juga meminta bantuan kepada para nelayan setempat untuk ikut mencari keberadaan dua orang asal Muncar yang hilang tersebut. Hingga berita ini diturunkan, pencarian korban hilang masih terus dilakukan. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Lucky Setyo Hendrawan |
Sumber | : TIMES Banyuwangi |