Religi

Ingin Punya Kota di Surga? Salat Tarawih Malam ke-23 Ramadan adalah Kuncinya

Sabtu, 22 Maret 2025 - 20:00 | 10.75k
Ilustrasi gambaran kota di surga. (Foto: Freepik)
Ilustrasi gambaran kota di surga. (Foto: Freepik)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Keutamaan salat tarawih malam ke-23 Ramadan sangat luar biasa. Dalam kitab Durratun Nashihin disebutkan bahwa Allah akan membangun kota di surga bagi mereka yang menjalankannya.

وَفِى اللَّيْلَةِ الثَّالِثَةِ وَالْعِشْرِيْنَ بَنَى اللهُ لَهُ مَدِيْنَةً فِى الْجَنَّةِ

Advertisement

Artinya: "Pada malam kedua puluh tiga, Allah akan membangun kota di dalam surga untuknya."

Kota yang dimaksud bukan sekadar bangunan biasa, tetapi sebuah tempat yang megah dan penuh kenikmatan, sebagai bentuk kasih sayang Allah kepada hamba-Nya yang taat beribadah.

Keistimewaan Salat Tarawih di 10 Hari Terakhir Ramadan

Malam ke-23 Ramadan masuk dalam fase terakhir bulan suci ini, yang dikenal sebagai 10 hari terakhir. Pada periode ini, umat Muslim dianjurkan untuk meningkatkan ibadah karena terdapat malam Lailatul Qadar, malam yang lebih baik dari seribu bulan.

Selain salat tarawih, umat Islam juga dianjurkan memperbanyak doa, membaca Al-Qur’an, dan melakukan ibadah lainnya untuk mendapatkan pahala berlipat ganda. Rasulullah SAW sendiri memberikan contoh dengan memperbanyak ibadah di malam-malam terakhir Ramadan.

Kenapa Salat Tarawih Itu Penting?

Salat tarawih adalah ibadah sunnah yang hanya ada di bulan Ramadan. Meski tidak wajib, keutamaannya sangat besar. Dalam beberapa riwayat disebutkan bahwa salat tarawih dapat menghapus dosa dan meningkatkan derajat seseorang di sisi Allah.

Banyak umat Muslim yang memanfaatkan kesempatan ini untuk mendekatkan diri kepada Allah dan meraih keutamaan yang dijanjikan. Dengan menjalankan ibadah ini secara rutin, seseorang bisa mendapatkan pahala yang tak terhingga, termasuk hadiah berupa kota di surga seperti yang disebutkan dalam kitab Durratun Nashihin.

Maka dari itu, Ramadan adalah waktu yang tepat untuk memperbanyak ibadah, terutama di 10 hari terakhir. Jangan sampai melewatkan kesempatan berharga ini untuk meraih pahala dan keberkahan dari Allah SWT. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES