Cara Mengatasi iPhone Tidak Bisa Menerima Panggilan Masuk

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Salah satu masalah yang terjadi pada pengguna iPhone adalah tidak bisa menerima panggilan masuk. Biasanya ponsel tidak dapat menerima panggilan saat ada yang menghubungi. iPhone tidak bisa menerima panggilan masuk adalah kendala bagi para penggunanya.
Kendala tersebut, tidak bisa menerima panggilan masuk, kerap dialami para pengguna iPhone. Para penggunanya kerap gagal mengangkat panggilan masuk. Layar sentuh seakan-akan berhenti berfungsi ketika gawai ponsel berdering.
Advertisement
Namun, apabila Anda sebagai pengguna iPhone mengalami atau menghadapi masalah ini, sebaiknya tidak perlu khawatir. Ada solusi terbaik untuk hal tersebut.
Penyebab iPhone Tidak Bisa Menerima Panggilan Masuk
Ponsel merupakan perangkat yang juga memiliki kekurangan sebagai sebuah produk yang dibuat manusia. Tak terkecuali iPhone sebagai ponsel yang populer di masyarakat.
Ketika iPhone tidak dapat digunakan untuk menerima panggilan masuk, Anda perlu mengetahui beberapa penyebab masalah tersebut dapat terjadi. Berikut penjelasannya.
Belum Mengaktifkan Beberapa Pengaturan
Penyebab iPhone tidak bisa menerima panggilan bisa jadi karena beberapa pengaturan masih nonaktif. Anda perlu melihat pengaturan mengenai ponsel telepon dan panggilan. Pastikan semua sudah tersetting dengan aman agar bisa menerima panggilan.
Perangkat Belum Update
Perangkat lunak belum terupdate dengan sempurna juga bisa menjadi penyebab iPhone tidak bisa menerima panggilan masuk. Pengguna perlu melihat pembaruan pada ponsel. Jika software butuh pembaruan, maka lakukan agar iPhone bisa mengangkat atau menerima panggilan masuk.
Masalah pada Jaringan
Jaringan yang tidak stabil memungkinkan iPhone tak bisa menerima panggilan masuk. Biasanya terlihat tulisan “Tidak Ada Layanan” atau “Mencari”. Untuk itu, perlu memastikan jaringan pengguna iPhone stabil agar panggilan yang masuk dapat terdeteksi.
Untuk mengetahui panggilan masuk, notifikasinya akan muncul pada bar status ponsel Anda. Sehingga pengguna bisa menentukan langkah yang tepat untuk mengatasi masalah sesuai penyebabnya.
Cara Mengatasi iPhone Tidak Bisa Menerima Panggilan Masuk
Beberapa hal berikut ini dapat Anda lakukan untuk mengatasi masalah iPhone tidak bisa menerima panggilan masuk.
1. Hubungi Operator
Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah menghubungi pihak operator. Pastikan sebelumnya bahwa akun yang digunakan sudah siap dan tidak perlu login ulang. Selain itu, pastikan iPhone tidak sedang mengalami gangguan layanan lokal.
Perlu juga mengecek bahwa iPhone tidak mengalami kesalahan pada sistem operator. Setelah itu baru Anda bisa melakukan pelaporan dengan bijak terkait masalah yang terjadi. Pihak operator akan membantu Anda dalam mengatasi masalah tersebut.
2. Memperbarui Perangkat Lunak
iPhone tidak bisa menerima panggilan masuk bisa berfungsi kembali jika memperbarui perangkat lunak. Periksa terlebih dahulu ponsel Anda mengenai pembaruan yang ada. Adapun cara pengecekannya masuk ke menu pengaturan operator dan melihat beberapa pembaruan.
Selanjutnya, Anda perlu memastikan bahwa pembaruan perangkat lunak pada iOS bisa dilakukan dengan mudah. Mengingat proses pembaruan membutuhkan sambungan Wi-Fi. Sehingga proses bisa berlangsung dengan lancar untuk kembali menggunakan fitur panggilan keluar dan masuk.
3. Memeriksa Pengaturan iPhone
Cara mengatasi iPhone saat tidak dapat mengangkat panggilan masuk bisa dengan memeriksa pengaturan. Namun, pengguna wajib mengaktifkan dan menonaktifkan kembali mode pesawat. Baru setelah itu, buka pengaturan dan periksalah.
Pastikan pengaturan tersebut sudah dalam mode nonaktif. Anda juga perlu memeriksa nomor telepon terblokir. Pastikan tidak ada nomor terblokir, kecuali memang kebutuhan masing-masing pengguna iPhone.
Jika sudah, Anda harus melihat pada penerusan panggilan aktif agar dalam posisi nonaktif. Biasanya iPhone tidak bisa menerima panggilan masuk karena mode heningkan penelepon tak dikenal aktif. Dengan begitu, pengguna wajib menonaktifkannya agar panggilan masuk bisa terdeteksi,
Apabila pengaturan tersebut nyala, maka penelepon harus terdaftar dalam kontak. Jika tidak, maka harus memberikan nomor melalui email dan mengirimkan pesan pada pengguna iPhone. Kemudian tambahkan nomor mereka ke kontak dan simpan untuk menerima panggilan telepon.
Memeriksa Pengaturan Jaringan
Cara selanjutnya yang perlu dilakukan adalah memeriksa pengaturan jaringan. Caranya, klik menu pengaturan jaringan, lalu buka Pengaturan > Umum > Transfer atau Atur Ulang iPhone > Atur Ulang > Atur Ulang Jaringan.
Cara mengatasi iPhone tidak bisa menerima panggilan masuk harus menghilangkan pengaturan awal. Hal itu termasuk kata sandi Wi-Fi, jaringan pilihan, dan pengaturan VPN. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Ferry Agusta Satrio |
Publisher | : Lucky Setyo Hendrawan |