Serasa Menyatu dengan Langit, Dinner pun Jadi Berkelas

TIMESINDONESIA, MALANG – Mau menikmati dinner berkelas tanpa takut mahal? Sky Room Best Western OJ Hotel Malang punya penawaran menarik. Dengan start mulai Rp 125.000 pax/nett, resto yang mengemas Romantic Dinner Package ini pun akan memanjakan Anda dengan menu tradisional dan barat.
Tak hanya itu, Sky Room Best Western OJ Hotel Malang juga punya penawaran menggiurkan yang cocok untuk kalangan mahasiswa.
Advertisement
"Kita ada promo diskon sesuai umur atau DSU. Jadi pengunjung yang datang bakal dapat diskon sesuai umur," jelas Public Relations (PR) Best Western OJ Hotel Malang, Virginia Anggistania saat ditemui MALANGTIMES, Jumat (26/2/2016) beberapa saat lalu.
Perempuan cantik 21 tahun ini menjelaskan, DSU berlaku khusus pada Senin pukul 12.00-20.00 WIB.
Soal menu, banyak pilihan. Yang mau coba sensasi rasa Chicken Cordon Bleu, segera bisa menikmati.
Menu balutan keju mozarella dalam daging asap yang disajikan bersama kentang dan bayam ini pun dijamin akan membuat Anda betah berlama-lama di restoran yang terletak di lantai 12 itu.
Usai menyantap menu andalan Sky Room Best Western OJ Hotel Malang, coba kehangatan Alhi Jiwo, yang menjadi kegemaran tamu asing dan minuman campuran kayu manis.
Minuman tersebut bakal menambah kehangatan suasana malam Anda di Sky Room Best Western OJ Hotel Malang. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Khoirul Anwar |
Publisher | : Ahmad Sukmana |
Sumber | : = |