The Jungle, Tempat Wisata di Bogor Yang Bakal Memacu Adrenalin

TIMESINDONESIA, BOGOR – Saat pergi ke tempat wisata di Bogor, sebaiknya memang mencari tahu dulu lokasi mana saja yang akan didatangi. Mencari tahu berbagai tempat yang direkomendasikan bakal mempermudah mengatur waktu selama berlibur. Untuk pergi ke tempat wisata di Bogor, tiket wisata Traveloka juga mempermudah booking tiket di tempat-tempat wisata yang ingin didatangi, termasuk The Jungle Bogor.
The Jungle Bogor merupakan salah satu tempat wisata di Bogor yang memang populer sekali. Saat berlibur bersama keluarga atau sahabat, wahana wisata air ini lah yang paling cocok. Pasalnya di sini terdapat banyak sekali wahana yang bisa dinikmati.
Advertisement
Meski merupakan theme park, pengunjung bisa merasakan pengalaman berenang bak di pantai dengan wahana Wave Pool. Jangan salah, meski seperti pantai buatan spot ini memiliki pemandangan indah loh. Kamu bisa melihat Gunung Pangrango dan Gunung Salak yang juga menjadi jujugan wisatawan yang ingin berlibur menikmati suasana pegunungan. Wahana ini cocok untuk menghabiskan family time.
Hal yang paling menarik di The Jungle bisa jadi adalah kolam air hangat. Memiliki suhu sampai 40 derajat celcius, kamu bisa merasakan kenyamanan berendam air hangat yang cocok dengan udara dingin Bogor. Untuk anak-anak juga tersedia kolam khusus, jadi tak perlu khawatir dengan keamanannya.
Wahana air khusus anak-anak juga tersedia, mereka bisa bermain air dengan riang tanpa takut tenggelam. Slider dan air mancur di Kiddy Pool juga didesain agar aman untuk anak-anak loh.
Seperti kebanyakan theme park, tempat wisata di Bogor ini memang tidak memperbolehkan pengunjung untuk membawa makanan sendiri dari luar demi menjaga lokasi tetap bersih. Mereka sudah menyediakan foodcourt yang terletak di tengah kolam. Jadi, saat rasa lapar karena bermain air datang, kamu tidak perlu repot lagi.
Kemudian ada Racer Slide, wahana dengan ketinggian 8 meter yang bakal memacu adrenalin. Kamu bisa melakukan lomba seluncur dengan para sahabat dan keluarga, membuat permainan semakin seru. Belum puas dengan Racer Slide? Kamu juga bisa mencoba Spiral Side dengan ketinggian 12 meter dan panjang yang lebih dari 100 meter. Wahana satu ini cocok banget untuk kamu yang menyukai tantangan lebih. Masih ada banyak wahana yang pastinya harus kamu coba saat berkunjung kesini.
Untuk mencapai The Jungle Bogor, kamu bisa menempuhnya dengan kendaraan pribadi, hanya 15 menit saja dari exit gerbang tol Bogor. Harga tiket The Jungle weekend adalah Rp 125 ribu saat weekend dan Rp 85 ribu pada weekdays. Namun mereka menawarkan banyak promosi untuk KTP DKI Jakarta, Jawa Barat dan Banten, tak ketinggalan ada juga promo untuk pelajar dan mahasiswa. Semakin banyak jumlah orang dalam rombongan, The Jungle juga bakal memberikan potongan harga. Jadi tidak perlu khawatir dengan biaya tiket yang mahal, tinggal menyiapka stamina karena bermain air tentunya melelahkan. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |
Publisher | : Rochmat Shobirin |