Wisata

Neko Kepo Cat and Cafe, Kafe Kucing Pertama di Malang

Jumat, 07 September 2018 - 10:44 | 1.01m
Uniknya Neko Kepo Cat and Cafe di Jalan Raya Sulfat No. 170 C, Kota Malang. (FOTO: Nadya/TIMES Indonesia)
Uniknya Neko Kepo Cat and Cafe di Jalan Raya Sulfat No. 170 C, Kota Malang. (FOTO: Nadya/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MALANG – Sebuah kafe unik muncul di Kota Malang. Neko Kepo Cat and Cafe namanya. Kafe ini  cocok untuk anda para pecinta satwa khususnya kucing.

Kafe yang berada di Jalan Raya Sulfat No. 170 C, Kota Malang ini memberikan suasana yang berbeda.

Advertisement

Kafe yang baru berjalan belum genap satu bulan ini tidak pernah sepi dari pengunjung, bahkan melonjak ketika akhir pekan. banyak juga dari komunitas pecinta kucing yang mampir ke kafe ini.

Neko-Kepo-Cat-and-Cafe-2.jpg

Ketika anda masuk ke kafe ini, anda akan langsung disambut oleh kucing-kucing yang lucu. Pengunjung juga dapat melihat di tembok kanan dan kiri terdapat rumah dan mainan kucing yang terbuat dari kayu dengan berbagai macam bentuk.

Ikbar Haskara, pemilik Neko Kepo Cat and Cafe menyatakan, alasan membuka kafe kucing ini berawal dari sang mama yang suka memelihara kucing.

Seiring Ikbar beranjak dewasa, Ikbar juga suka ikut pelihara kucing dan akhirnya memutuskan membuka Neko Kepo Cat and Cafe ini.

Neko-Kepo-Cat-and-Cafe-3.jpg

“Awalnya Ibu yang suka pelihara kucing di rumah, terus saya juga main game di hp tentang mengelola kafe kucing, akhirnya saya kepikiran daripada main game terus mending saya realisasikan," ujar Ikbar saat bercerita kepada TIMES Indonesia, Jumat (7/9/2018).

Ikbar mengaku, sebenarnya dia tidak mengejar omzet tinggi saat awal membuka kafe ini. Namun ia ingin menjalankan bisnis yang kebetulan juga hobinya.

Di kafe ini, selain menikmati makanan dan minuman yang nikmat, anda juga dapat bermain dengan kucing-kucing yang lucu dan menggemaskan.

Pengunjung juga dapat memberikan makanan kepada kucing-kucing yang ada dengan makanan khusus yang sudah disediakan oleh pihak kafe.

Sementara ini ada sekitar 7 kucing yang ada di kafe, mulai dari jenis Bengal, Persia hingga domestik. Jangan khawatir, kebersihan dan kesehatan kucing-kucing  terjamin. Kafe ini juga menyediakan pet care yang selalu mengawasi kesehatan dan kebersihan kucing.

Neko Kepo Cat and Cafe di Kota Malang ini juga menyediakan layanan konsultasi mengenai informasi seputar kucing, dan kedepannya mereka juga ingin mengadakan acara edukasi seputar kucing. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES