
TIMESINDONESIA, JAKARTA – Medan, sebuah kota di Sumatera Utara memiliki sebuah tujuan wisata terkenal yang kerapa kali mencuri perhatian wisatawan. Tak hanya wisatawan lokal, wisatawawan asing pun banyak yang mengagumi keindahan wisata tersebubt. Tempat wisata tersebut dikenal masyarakat luas sebagai Danau Toba.
Danau Toba amemiliki luas sekitar 1.707 kilometer persegi. Bebeberapa pakar mengatakan bahwa luas danau ini 1.000 km lebih lebar dari Singapura. Karena luasnya, beberapa orang bahkan beranggapan bahwa tempat ini lebih layak disebut sebagai lautan daripada danau.
Advertisement
Konon, danau ini berasal dari letusan gunung berapi sekitar 70.000 tahun yang lalu. Letusan tersebut menyebabkan jumlah kematian yang sangat besar bagi sebagian besar makhluk yang hidup di sana. Tapi kemudian, gunung itu berubah menjadi danau besar.
Danau ini memiliki air yang jernih dengan warna kebiru-biruan karena kedalamannya. Anda akan menemukan banyak tempat wisata di sekitar Danau Toba. Anda bisa berkeliling danau dengan kayak atau naik perahu yang sudah disiapkan pengelola untuk disewakan kepada para pengunjung.
Wisatawan juga bisa menikmati tarian Tor-Tor dari suku Batak. Di tengah Danau Toba, terdapat sebuah danau kecil yang membuat pemandangan semakin eksotis. Pulau itu disebut sebagai Samosir. Di dalam pulau, ada dua danau lagi bernama Danau Aek Sidihoni dan Danau Natonang. Danau itu dipenuhi oleh hutan pinus yang membuatnya semakin indah untuk para wisatawan. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Khodijah Siti |
Publisher | : Sholihin Nur |