Wisata

Rekreasi Asyik di Pasar Malam Modern Banyuwangi Night Amazing

Senin, 12 Desember 2022 - 13:03 | 1.17m
Wahana permainan bianglala raksasa yang menjadi icon wisata permainan Banyuwangi Night Amazing atau BNA. (Foto: Ahmad Sahroni/TIMES Indonesia)
Wahana permainan bianglala raksasa yang menjadi icon wisata permainan Banyuwangi Night Amazing atau BNA. (Foto: Ahmad Sahroni/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Banyuwangi merupakan salah satu kabupaten yang tak pernah sepi pengunjung. Hal ini karena wilayah yang berada di ujung timur Pulau Jawa itu terbilang cukup lengkap. Tak hanya penduduknya yang terkenal ramah dan merakyat, ragam tempat wisata yang seakan tak pernah habis untuk di eksplorasi menjadi daya tarik tersendiri. Salah satu rekreasi yang kini sedang hits adalah Banyuwangi Night Amazing atau BNA.

Wisata malam pastinya menjadi hiburan yang kerap dicari. Cantiknya lampu temaram bisa menciptakan momen seru, romantis dan tak terlupakan. Meski demikian, sayangnya tidak semua orang tahu di mana lokasi yang benar-benar asyik untuk dikunjungi saat malam hari di Banyuwangi.

Banyuwangi Night Amazing atau BNA bisa menjadi tempat pilihan yang tepat. BNA hadir dengan dilengkapi beragam wahana permainan dan hiburan, sehingga dapat menyulap malam anda dan keluarga menjadi makin berkesan.

Dengan tarif masuk yang terjangkau, pengunjung dimanjakan dengan 13 wahana permainan yang dapat menjadikan momen liburan anak-anak semakin seru dan membangkitkan imajinasi mereka.

Pusat hiburan yang berlokasi di Jalan Hassanuddin, Desa Genteng Wetan, Kecamatan Genteng, Banyuwangi, Jawa Timur, itu memiliki beragam wahana. Mulai dari, skybike, biang lala raksasa, swinger, bom-bom car, kapal udara, jet coster, ombang-ambing, playground, hingga bioskop yang dilengkapi teknologi canggih virtual reality.

View-city-light.jpgView city light dari wahana bianglala raksasa. (Foto: Ahmad Sahroni/TIMES Indonesia)

Nah, tentu penasaran kan, gimana sih rasanya “bersepeda” di atas ketinggian sambil menikmati indahnya pemandangan?, itulah yang bisa wisatawan rasakan saat menjajal wahana skybike di BNA.

Selain itu, bagi kalian pecinta wahana adrenalin ketinggian, di BNA pun tersedia bianglala raksasa serasa menunggangi Singapore Flyer. Ketika menjajal wahana ini, pemandangan cantik siap menghipnotis anda. Bagaimana tidak, view city light dan indahnya lukisan langit malam terpadu indah menjadikan suatu momen yang tak terlupakan. Eitss, jangan lupa mengabadikan dengan kamera ponsel ya, selfie berlatar city light bisa jadi salah satu gambar yang menarik ketika berada di deretan feed media sosial kalian.

Selain itu, terdapat swinger. Dengan naik swinger, sensasi berayun dan memutar di atas ketinggian tentu dijamin bikin adrenalin terpacu. Anda akan ‘terbang’ berayun-ayun dan berputar di atas ketinggian. Tentu saja sembari melihat lansekap panorama di malam hari yang istimewa.

Nah yang tak kalah menarik, terdapat bioskop yang dilengkapi dengan teknologi terkini yaitu virtual reality. Dengan sensasi menjelajah hutan habitat dinosaurus, anda bisa mencoba berinteraksi serasa nyata dengan dunia virtual. Tak hanya secara visual, namun sensasi motorik juga akan dirasakan oleh pengunjung karena kalian akan disiapkan tempat untuk berdiri serta berpegangan pada sebuah pijakan yang bergoyang.

Setelah lelah bermain jangan khawatir kelaparan dan kehausan, karena di area BNA tersedia food curt yang lengkap akan kuliner khas Banyuwangi. Mulai jajanan ala streetfood hingga makanan berat.

Untuk tiket masuk, pengunjung hanya dikenakan tarif masuk sebesar Rp5 ribu pada weekdays, dan Rp10 ribu pada akhir pekan atau weekend. Sedangkan untuk menikmati keseruan permainan yang ada, pengunjung dibebaskan memilih permainan yang tersedia. Permainan skybike atau sepeda udara, playground, bom-bom car, dan Bioskop VR masing-masing bertarif Rp10 ribu. Sedangkan biang lala raksasa, swinger, kapal udara, jet coster, ombang-ambing, karosel dan permainan lain bisa dinikmati dengan membeli tiket seharga Rp5 ribu.

"Sementara ini ada 13 wahana. Kedepan kita terus kembangkan untuk menambah lagi permainan lain," kata Zaenal Muttaqin, pengelola wisata permainan BNA, Senin (12/12/2022).

Zaenal menambakan, kenyamanan dan keamanan yang ditawarkan oleh Banyuwangi Night Amazing memang menjadi prioritas. Mulai dari lahan parkir yang luas, akses yang mudah untuk di jangkau, serta fasilitas yang lengkap seperti tersedianya mushola diharapkan dapat menciptakan pengalaman wisata yang nyaman dan bikin betah bagi para pengunjung.

"Kita terus memanjakan pengunjung dengan beragam fasilitas yang tersedia dengan menikmati permainan yang ada di BNA," tuturnya.

Sementara itu, Irawati, salah satu pengunjung wisata BNA mengungkapkan, adanya wisata ini bisa menjadi alternatif lain untuk mengisi waktu malam. Dengan ragam permainan yang bervariatif, sangat cocok menjadi tempat jujugan bermain bersama keluarga.

"Saya bersama keluarga sengaja berkunjung kesini ingin merasakan keseruan permainan yang ada disini," kata Ira sapaan akrab perempuan asal Kecamatan Bangorejo, Banyuwangi itu.

Ira terkesan dengan permainan yang yang ada, terlebih pada permainan Skybike yang belum pernah dirasakan sebelumnya. Apalagi dengan harga tiket yang relatif murah, tentu bisa jadi pilihan yang cocok untuk dikunjungi.

"Banyak pilihan permainan dan harganya itu lho, yang membuat kita terkesan dan lebih memilih berkunjung ke BNA," jelasnya.

Nah, itulah rekomendasi wisata malam yang bisa anda kunjungi. Siapa bilang Banyuwangi adalah lokasi yang membosankan. Coba deh datang ke BNA saat malam hari dan rasakan sensasi menyenangkan pasar malam ala metropolitan.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES