Wisata

Destinasi Wisata Terbaik untuk Digital Nomad, Kerja Makin Seru!

Kamis, 09 Mei 2024 - 22:01 | 75.08k
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Era digital membuka peluang kerja lebih lebar dan terbuka bagi siapa saja. Tak heran jika banyak orang memilih menjadi digital nomad dan bekerja secara online dari belahan dunia manapun. Pekerjaan yang menawarkan fleksibilitas tinggi memungkinkan Sahabat digital dapat bekerja di kafe, pantai, dan tempat wisata, baik di dalam negeri atau negara yang berbeda.

Selain membutuhkan jaringan internet untuk bekerja, kamu juga membutuhkan beberapa aplikasi pendukung, salah satunya adalah bank digital. Aplikasi tersebut memungkinkan kamu dapat menerima fee atas pekerjaan yang kamu lakukan dari mana saja dan kapan saja. Kamu juga lebih mudah melakukan transaksi harian secara digital tanpa perlu repot ke kantor cabang bank terdekat dari destinasi wisata yang kamu kunjungi.

Advertisement

Destinasi Wisata Terbaik untuk Digital Nomad

wisata-terbaik.jpg

Umumnya, para digital nomad menyukai destinasi wisata yang punya pemandangan alam dan budaya eksotis. Selain itu, destinasi wisata dengan biaya hidup terjangkau dan jaringan internet yang memadai juga menjadi pertimbangan para pekerja remote atau freelancer yang kerap berpindah-pindah tempat tinggal.

Berikut ini sejumlah negara dengan destinasi wisata terbaik untuk tempat tinggal sementara para digital nomad yang bisa menjadi pilihan agar kamu dapat bekerja lebih seru.

1.    Thailand 

Asia Tenggara menawarkan biaya hidup lebih murah dibandingkan benua lainnya. Jika kamu memilih Thailand sebagai tempat tinggal sementara, kamu dapat hidup dengan biaya lebih terjangkau dan lebih leluasa mengalokasikan anggaran untuk kebutuhan lain. Kabar baiknya, Thailand memiliki akses internet yang stabil dan cepat, terutama di kota besar seperti Bangkok, Phuket, dan Chiang mai. Kamu bisa bekerja dengan nyaman dengan kecepatan internet yang mampu diandalkan untuk bekerja secara online dan bertransaksi keuangan menggunakan bank digital. Hal yang tak kalah penting lainnya, Thailand menyediakan banyak destinasi wisata eksotis yang telah menjadi favorit selama bertahun-tahun. Komunitas kemasyarakatan dan budaya juga sangat kuat dan aktif, sehingga memudahkan digital nomad untuk beradaptasi, mendapatkan dukungan, dan berinteraksi dengan masyarakat lokal.

2.    Portugal 

Portugal berada dekat dengan Selat Gibraltar dan mengarah langsung ke Laut Mediterania. Negara ini menawarkan iklim yang cerah dan hangat sepanjang tahun, sehingga menjadikannya sebagai destinasi ideal bagi para digital nomad. Menariknya, Portugal memberlakukan bebas visa selama 90 hari yang memudahkan kamu untuk tinggal sementara tanpa repot mengurus visa lebih dulu. Selanjutnya, tersedia banyak opsi untuk memperpanjang visa, jika kamu membutuhkan atau ingin tinggal lebih lama di sana. Daya tarik yang ditawarkan Portugal adalah sejumlah tempat wisata yang menakjubkan seperti pantai yang indah, lingkungan pedesaan yang menawan, serta kota-kota bersejarah. Kamu bisa bebas berpindah dari satu kota ke kota lain, bekerja sambil mengeksplorasi banyak  tempat-tempat menarik di waktu luang.

3.    Jerman

Rekomendasi destinasi terbaik untuk digital nomad adalah Jerman. Negara yang berada di tengah daratan Eropa ini memiliki banyak kota-kota besar yang menawarkan kemudahan fasilitas dan kegiatan dengan akses digital. Meski kota-kota seperti Berlin, Munich, dan Hamburg memiliki tingkat biaya hidup yang tidak murah, namun masih lebih terjangkau jika dibandingkan dengan Inggris atau Prancis. Kabar baiknya, Jerman termasuk negara dengan keamanan tinggi dan stabil yang menjadikannya sebagai tempat ideal bagi kamu untuk bekerja dan tinggal di sana. Negara ini juga terkenal dengan kehidupan work-life balance, sehingga membantu kamu hidup seimbang termasuk urusan pengelolaan keuangan menggunakan bank digital yang praktis dan sesuai gaya hidup masa kini. 

4.    Meksiko 

Meski berada di benua Amerika, Meksiko menawarkan biaya hidup lebih rendah dibandingkan negara-negara di Amerika Utara. Sebagai digital nomad, kamu dapat menerima pekerjaan dan standar gaji lebih besar dibandingkan dengan nilai tukar peso Meksiko. Penghasilan kamu yang berasal dari luar Meksiko memiliki daya beli lebih tinggi dan lebih menguntungkan. Daya tarik Meksiko adalah infrastruktur digital yang baik, cepat, dan stabil. Di kota besar seperti Mexico City, kamu dapat bekerja di ruang kerja bersama atau kafe yang menyediakan fasilitas internet dengan akses gratis. Saat luang setelah bekerja, kamu bisa mengeksplorasi berbagai tempat wisata menarik seperti pantai eksotis dan bangunan bersejarah. Tersedia juga berbagai atraksi menarik dan destinasi wisata budaya yang sangat beragam. Bekerja dan liburan bisa dilakukan bersamaan di sini.

5.    Bali

Sebenarnya, kamu tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri. Indonesia termasuk negara ramah digital nomad yang menyediakan banyak destinasi wisata eksotis seperti di Bali. Pulau Seribu Pura ini menawarkan akomodasi dan makanan dengan harga terjangkau untuk menghemat biaya hidup. Infrastruktur digital yang tersedia di Bali juga tidak kalah dengan kota besar Indonesia seperti Jakarta dan Surabaya. Hal menarik yang tersedia di Bali adalah destinasi wisata alam, tradisi dan budaya, kuliner, serta wisata modern yang sangat beragam. Bali juga menyediakan ruang kerja bersama, ruang kreatif, serta kafe-kafe yang dapat diakses digital nomad dengan harga lebih murah. 

Pemerintah Indonesia juga menetapkan kebijakan visa yang memudahkan bagi digital nomad mancanegara yang ingin tinggal dan bekerja di Indonesia. Tersedia Visa Tinggal Terbatas (VTT) berlaku selama 6 bulan dan dapat diperpanjang jika dibutuhkan.

Fleksibilitas kerja para digital nomad memungkinkan untuk berpindah tempat tinggal dengan lebih leluasa. Namun, kamu tetap harus memiliki budget yang terukur untuk tinggal di negara tujuan. Untuk itu, kamu dapat memanfaatkan keunggulan bank digital dari digibank by DBS dalam transaksi harian dan dana simpanan. 

Bank digital adalah transformasi layanan perbankan yang dapat diakses secara online, mulai dari pembukaan rekening hingga transaksi harian. Kamu tidak perlu repot datang ke bank atau mengantre lama di ATM untuk mendapatkan layanan perbankan. Ini cara cerdik yang bikin hidup kamu lebih all-out, mau ini itu nggak pakai ragu, dan having fun jadi maksimal.

Menariknya, digibank by DBS menyediakan fitur 20 dompet Maxi untuk transaksi harian biaya hidup nomad di Bali. Gratis transfer tanpa kuota dengan BI-Fast, sat-set bayar pakai QRIS dan kamu bisa bayar pakai rewards. Tersedia juga lebih dari 120 produk investasi seperti reksadana mulai Rp100 ribuan yang bisa kamu manfaatkan untuk meningkatkan penghasilan atau sebagai back-up dana dari gaji digital nomad-mu. Rencana masa depan bisa lebih mudah kamu wujudkan tanpa perlu menunda lebih lama lagi.

Yuk, lengkapi kebutuhan digital nomad dengan bank digital dari digibank by DBS. Segera pelajari produk selengkapnya dan unduh aplikasinya melalui Google Playstore.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES