TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kementerian Kesehatan RI (Kemenkes RI) memastikan belum ada temuan kasus cacar monyet atau monkeypox yang dikonfirmasi.
Juru bicara Kemenkes dr Mohammad Syahril, menyampaikan sampai saat ini belum ada laporan dari fasilitas kesehatan terkait kasus cacar monyet.
"Sekali lagi saya sampaikan, di Indonesia belum ada kasus cacar monyet," kata Syahril dalam keterangan pers, Selasa (24/5/2022).
Syahril menambahkan jika ada kasus yang dicurigai, pihak Kemenkes akan langsung mendapatkan laporan dari faskes, seperti puskesmas atau rumah sakit. Ia pun mengimbau masyarakat agar tidak perlu khawatir karena meski mudah menular, penyakit ini bisa sembuh sendiri.
"Namun apabila pada orang dengan risiko tinggi atau imunitas turun, bisa berefek berat," kata Jubir Kemenkes RI.
Sebagai informasi, saat ini sudah lebih dari 100 kasus cacar monyet dilaporkan terdeteksi di 16 negara di luar Afrika. Penyebaran virus di beberapa negara diduga didorong oleh aktivitas seksual, meskipun cacar monyet sendiri spesifiknya bukan penyakit infeksi menular seksual. (*)
Pewarta | : Rochmat Shobirin |
Editor | : Imadudin Muhammad |
Dollar Menguat, Bagaimana Nasib Bank Syariah?
Hotel Tugu Malang Tampilkan Akulturasi Budaya di Ruang Baba Peranakan
CEK FAKTA: Tidak Benar! Peserta Uji Coba Vaksin TBC Bill Gates Dapat Bansos Rp150 Ribu
Dikeluhkan Jemaah Haji, Komisi VIII DPR RI Minta Menag Nego Sistem Syarikah Arab Saudi
Vasektomi di Bantul Dapat Reward Rp 1 Juta, Target 25 Peserta per Tahun
Duta Pancasila dan Peran Generasi Muda Jelang Indonesia Emas 2045
PPIH Siapkan 32 Bus Ramah Disabilitas bagi Jemaah Haji Indonesia
Ayu Apriliya Kusuma, Buka Jalan Perempuan Berhijab Bangka Belitung Lewat Putri Hijabfluencer
Dalam Empat Hari Kunjungan Wisatawan ke Bantul Tembus 43.226 Orang, PAD Capai Rp 432 Juta
Pagar Tembok TPU Sumbersari Kota Malang Terancam Roboh, Pemkot Malang Dianggap Slow Respons